Persiapkan Pelaksanaan UNBK, SMK Yadika Baturaja Optimis Pertahankan Prestasi

waktu baca 2 menit
Kamis, 14 Nov 2019 05:58 0 158 Admin Pelita

OKU, Pelita Sumsel – Menghadapi pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer, SMK Yadika Baturaja mai melakukan berbagai persiapan. Hal ini dikatakan Kepala SMK Yadika Baturaja Boy Adriansyah SPd saat dubincangi diruangnya.

Dikayakan Boy, persiapan itu telah dilakukan sejak lama mulai dari siswa, guru hingga sarana pasarana telah dipersiapkan secara matang. “Ada 78 siswa SMK yadika Baturaja 48 siswa jurusan Otomotif dan 30 siswa jurusan TKJ yang ikut UNBK tahun ini,” kata Boy.

SMK Yadika Baturaja pun sudah tahun ke 3 melaksanakan UNBK dan meskipun sekolah swasta selama 3 tahun berturut – turut sudah melaksanakan UNBK dengan mandiri. “Ini tahun ke 3 kita melaksanakan UNBK. Dan selama pelaksnaan UNBK kita sudah mampu melaksanakan secara mandiri,” jelasnya.

Berbagai persiapan sudah dilakukan oleh pihak sekolah mulai dari siswa yang akan melaksanakan UNBk dilatih sejak kelas XI dengan mengenalkan semesteran secara online berbasis android, pemberian materi yang menjurus kepada soal – soal UN, serta
pendalaman materi khusus 4 mata pelajaran UN seperti Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, matematika dan kejuruan.

“Dengan persiapan yang matang dari awal mudah -mudahan hasilnya memuaskan dan bisa mempertahankan prestasi tahun sebelumnya dimana SMK kita untuk nilai rata – rata sekolah meraih juara 1 tingkat kabupten dan ke 3 tingkat provinsi,” ungkap Boy

Selain itu juga nantinya SMK Yadika Baturaja pun akan melaksanakan simulasi UNBK kepada siswa agar lebih terbiasa dan tidak gugup waktu pelaksanaan UNBK. “Kalau untuk di SMK Yadika Baturaja sendiri simulasi UNBk akan dilaksnakan pada simulasi ke 2 pada bulan Januari 2020,” tuturnya.

Diungkapkan Boy, untuk simulasi yang pertama periode pertama sudah dilaksanakan bulan Oktober kemarin dan november ini periode keduanya. Sedangkan simulasi gladi bersihnya awal bulan maret, sebelum pelaksanaan UNBK. “Kita memang belum mengikuti simulasi ini karena kita masih memeriksa data siswa yang akan mengikuti UNBK, karena jangan sampai tidak sesuai nantinya,” ungkapnya.

Boy berharap dengan memiliki komputer sebanyak 40 unit dan 2 unit server induk dan cadangan pelaksanaan UNBK di Yadika bisa berjalan dengan lancar. “Untuk komputer kita tidak ada kendala dan selalu di cek. Dan seperti tahun – tahun sebelumnya MKKS SMK juga tetap menyurati PLN dan telkom agar tidak ada pemadaman maupun tidak stabil untuk internetnya yang setidaknya minimal 4 hari atau selama pelaksanaan UNBK tidak ada kendala, Untuk pelaksanaan UNBK sendiri nanti di bagi tiga sesi,” tukasnya. (KBT)

LAINNYA