WCC Catat 133 Kasus Kekerasan Seksual

waktu baca 1 menit
Senin, 31 Des 2018 16:13 0 183 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel – Women’s Crisis Center (WCC) mencatat sepanjang tahun 2018 ini, Palembang telah melakukan pendampingan 133 kasus kekerasan seksual dan 12 kasus kejahatan cyber

Hal ini di ungkapkan Direktur Eksekutif WCC Palembang, Yeni Roslaini saat rilis di hotel Grand Zuri, Senin (31/12).

“Semua kasus kekerasan terhadap perempuan yang di fokuskan tersebut semuanya bersifat gender, Karena akan merujuk pada definisi deklarasi PBB.” ucapnya

Ditahun 2018 ini, lanjut dia, untuk catatan tahunan WCC, kekerasan seksual merupakan kasus terbanyak yang dialami perempuan di Sumsel.

“Kita ketahui bahwa kekerasan seksual kerap ditemukan di masyarakat, tidak banyak pihak yang memahami dan peka terhadap persoalannya. Apalagi untuk ikut serta menangani kasus tersebut,” ujarnya

Yeni mengharapkan, Dengan adanya pendataan yang berkesinambungan dari tahun ketahun, akan dapat terus memantau seberapa besar kompleks kekerasan terhadap perempuan dan anak di Sumsel.

“Melalui pendataan ini, kita bisa menilai seberapa jauh pemerintah dalam menangani dan mengatasi bentuk pelanggaran hak asasi manusia perempuan dan anak yang meluas.” pungkasnya.(Fir)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA