Palembang, Pelita Sumsel -Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel dan Panitia Jalan Sehat road to Hari Pers Nasional (HPN)/ HUT ke 74 PWI Sumsel lalu menunaikan kewajiban menyerahkan hadiah Doorprize yaitu sebuah Sepeda Motor kepada pemenang yaitu Yusnaini di kediamannya Lorong Aneka 78 Kelurahan 11 Ulu, Palembang, Jumat (3/1).
Hadiah sepeda motor merupakan sumbangan dari dari Wakil Walikota (Wawako) Palembang, Fitrianti Agustinda, yang langsung diserahkan oleh Wawako kepada Yusnaini didampingi Ketua PWI Sumsel, Firdaus Komar dan pengurus PWI lainnya.
Tampak raut wajah Yusnaini, haru bercampur bahagia, menerima hadiah tersebut apalagi kediamannya dikunjungi Wakil Walikota Palembang dan hadir Camat serta Ibu Lurah 11 Ulu.
“Saya tidak menyangka akan mendapat hadiah sepeda motor. Tadinya ikut saja acara yang digelar PWI Sumsel. Tidak ada pirasat apa apa ikut saja jalan Sehat daftar ke PWI ngak taunya menang Alhamdulillah terimo kasih ibu Fitri dan PWI ” ujarnya.
Sementara itu, Wawako Palembang Fitrianti Agustinda mengatakan, semoga hadiahnya bisa bermanfaat dan bagi rekan rekan Wartawan anggota PWI agar dapat mengadakan even seperti ini agar berguna bagi masyarakat Kota Palembang serta menjaga kesehatan
“Dan ingat nanti akan ada banyak hadiah dan kejutan dari PWI Sumsel dalam rangka kegiatan berikut nya ,” ujarnya
Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Sumsel Firdaus Komar, mengatakan secara pribadi dan atas nama Organisasi PWI Sumsel sangat berterima Kasih kepada Wakil Walikota Palembang sudah sangat mensupport kegiatan kegiatan yang diselenggarakan PWI Sumsel.
“Terutama saat acara Jalan Sehat yang di laksanakan Bulan Desember lalu, ibu Fitri ternyata sangat memperhatikan Wartawan PWI Sumsel sebagai Mitra Pemerintah Kota Palembang,” ucap Firdaus
Lebih lanjut, Pimpinan salah satu media cetak ini, PWI Sumsel terus berupaya menggelar acara yang berkerjasama Dengan Pemerinta dalam waktu dekat ini PWI Sumsel akan menggelar acara Pekan Olahraga Wartawan Daerah (Porwada) yang akan di selengarakan Maret 2020 di Kota Lubuklinggau. Semoga acara berlangsung sukses dan di dukung oleh Pemerintah Kota Palembang (yf)