OKU Timur, Pelita Sumsel – Sekretaris Daerah OKU Timur Jumadi S.Sos, mengajak seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) yang bertugas di Pemerintah Kabupaten OKU Timur untuk mendukung program koperasi Korpri Sebiduk Sehaluan.
Dengan cara menjadi anggota koperasi, ASN dan P3K secara tidak langsung telah mendukung koperasi. Dimana salah satu program koperasi ini pemberdayaan usaha mikro kecil dengan azas kekeluargaan.
“Berdayakan koperasi sebiduk sehaluan, gunanya untuk menopang kemajuan ekonomi dan memupuk rasa gotong royong dan kebersamaan,” kata Sekda dihadapan ratusan ASN yang hadir dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT) ke 2 KPN Korpri Sebiduk Sehaluan, Kamis (14/03/2019) di Balai Rakyat Pemkab OKU Timur.
Tujuan koperasi ialah sebagai gerakan ekonomi rakyat dalam mencapai kemakmuran. Untuk itu mari bersama membangun koperasi. “Untuk ASN dan P3K yang belum ikut dalam koperasi Sebiduk sehaluan ini saya mengajak untuk ikut menjadi anggota koperasi,” katanya.
Ketua KPN Korpri Sebiduk Sehaluan Sehaluan Didik Riyadi SE, menyebutkan, jumlah anggota koperasi mencapai 2.147 anggota, namun jumlah ini belum maksimal masih banyak pegawai yang belum menjadi anggota koperasi. Aset koperasi saat ini sudah mencapai Rp 2 miliar lebih, dengan unit usaha simpan pinjam dan Waserda.
“Jika seluruh ASN menjadi anggota, koperasi ini tentu akan lebih maju dan banyak potensi yang bisa kita gali,” ungkapnya.
Didik menjelaskan, RAT ini merupakan ketentuan wajib oleh setiap koperasi, termasuk KPN Korpri Sebiduk Sehaluan. Salah satu agenda untuk perencanaan program kedepan. RAT dilakukan dalam dua tahap, tahapan pertama pembukaan dihadiri oleh seluruh anggota. “Selanjutnya rapat pengurus untuk mendengarkan pertanggungjawaban pengurus,” terangnya. (fah)