Palembang, Pelita Sumsel- Dalam segi ketokohan Ishak Mekki Masih unggul karena masih populer dimata masyarakat, data tersebut dirilis oleh Survei Populi Center dalm hasil survei provinsi Sumatera Selatan kurun waktu 15-22 Januari 2018
Menanggapi hal tersebut, Ketua Bidang Kepartaian, Keangotaan Organisasi Partai Demokrat, Firdaus Hasbullah, mengatakan bahwa Hasil Survei, bukanlah tujuan, pihaknya inginkan bukti ril dukungan kepada Ishak Mekki. Maka dari itu, sampai saat ini mesin partai terus menggalang dukungan untuk Ishak Mekki dan Yudha,” ujar Firdaus saat ditemui di Comand Center Ishak-Yudha, Palembang (01/02).
Sedangkan menurut analisa politik dari Lembaga Studi Politik Indonesia Syahrul Ali, menjelaskan dari hasil survei populi center bulan Januari kemarin terkait tingkat populeritas Tokoh di masyarakat Hermanderu mencapai 87,4 % terlihat turun 2,1 % di bulan sebelumnya.
“Terkait turunya persentasi ini, Herman deru merasa terpukul lantaran partai pendukungnya masih ada problem di internalnya, contohnya saja Hanura yang dualisme, ini tentu mempengaruhi psikologis pemilih, tapi semuanya masih dugaan semata,” terang Syahrul saat dikonfirmasi lewat Handphone, Rabu (31/01).
Berbeda dengan Ishak Mekki, yang masih belum ada pergerakannnya tapi hasil survei masih belum ada yang bisa menggoyang posisinya di urutan Kedua terbesar 79,3 % dibulan januari kemarin.
“Bagaimana nanti, bila bergerak mungkin akan mendominasi pergerakan politik di Sumsel, namun bila masih dengan gerakan linier tentu akan terlindas dengan terbanyak ketiga,” tambahnya
“Intinya adalah, masing-masing kandidat harus berhati-hati dalam mengatur strategi, selain mengatur Strategi beban selanjutnya adalah bagaimana cara untuk mengktrol pendampingnya masing-masing,” tukasnya.
Disisi yang sama Firdaus menambahkan bahwa populeritas H.Ishak Mekki trendingnya masih akan terus naik dan berdampak pada naiknya Elektabilitas beliau. “Nanti kita juga akan survey dibulan februari ini untuk mengukur kekuatan dan daerah-daerah zona merah mana yg kita blom kuasai secara signifikan,” tandasnya (yf)