Reuni Akbar STM Baturaja Berlangsung Sukses

waktu baca 3 menit
Sabtu, 7 Mei 2022 21:01 0 303 Admin Pelita

#Melepas Rindu Dengan Berbagi Cerita

OKU, Pelita Sumsel – Ratusan alumni dan guru SMK N 3 OKU atau lebih dikenal STM Negeri antusias menghadiri kegiatan temu kangen reuni akbar lintas angkatan di Halaman SMK N 3 OKU, Sabtu (7/5).

Didominasi oleh para laki laki tak membuat kegiatan reuni alumni sejak tahun 1989 hingga 2021 yang baru pertama kali digelar ini dengan tema menjalin silaturahmi merangkai kisah menggapai berkah itu tak membuat garing malah banyak cerita lucu dan ‘ngeri’ namun akhirnya dirasakan sangat berguna bagi masa depan.

Seperti yang diceritakan ketua alumni M Tito dan beberapa perwakilan alumni, M Tito mengaku munculnya agenda reuni yang baru pertama kali dalam sejarah berdirinya STMN/SMKN 3 keinginan dari para alumni hingga akhirnya pihaknya membentuk kepengurusan alumni dan langsung mengagendakan untuk melaksanakan reuni akbar.

Reuni akbar itu sendiri dijelaskanya telah lama diagenda, namun adanya pandemi dan beberapa hal membuat agenda itu ditunda hingga pada akhirnya pada tahun 2022 ini baru terlaksana.

Tito, yang merupakan salah satu anggota DPRD OKU mengungkapkan peserta yang hadir cukup banyak mencapai 200 alumni dari berbagai jurusan. Walau masih banyak kekurangan namun pelaksanaan reuni yang dimulai pada Sabtu 7 Mei pagi hingga siang yang turut dihadiri Plh Bupati OKU H Teddy Meilwansyah, Kepala Sekolah SMKN 3 pak Hanapi dan dewan guru yang masih aktif juga yang sudah pensiun akan menjadi pemicu reuni-reuni berikutnya sebagai sarana silaturahmi dan lebih penting memajukan ikatan alumni serta sekolah.

Sementara itu beberapa alumni mengaku, didikan keras para guru khususnya lulusan dibawah tahun 2015 dirasakan sangat bermanfaat.

“Seperti dicubit ditampar diberi hukuman guling guling dan dijemur lantaran minggat atau telat tidak lain didikan moral untuk mendisiplinkan kami. Itu menjadi motifasi tersendiri walau dulu sempat jengkel, ngeri pada akhirnya semua bermanfaat,”ucap Robi Vitergo dan Abdulah perwakilan alumni yang didaulat saat menyampaikan pidatonya dihadapan dewan guru dan para alumni.

Sementara itu, Kepala Sekolah SMKN 3 Hanapi dalam sambutanya sangat mengapresiasi terselenggaranya reuni tersebut, Hanapi. Hanapi yang merupakan salah satu guru senior dan telah banyak meluluskan alumni bercerita jika telah banyak guru senior yang telah wafat melihat terselenggaranya reuni ini tentu para guru termasuk yang telah wafat merasa bangga apalagi tercatat banyak alumni yang telah berhasil baik didalam negeri maupun diluar negeri dengan berbagai profesinya.

Tentunya, ini menjadi catatan tinta emas yang tidak bakal dilupakan termasuk kenangan pahit manisnya saat menimba ilmu di salah satu sekolah favorit di kabupaten OKU.

Hanapi sangat berharap pada alumni bisa membantu adik adik yamg baru lulus untuk bisa minimal diberi informasi untuk mengamalkan ilmunya didunia kerja. Selain itu pihak sekolah juga berharap kepada alumni yang bekerja di beberapa perusahaan baik BUMN maupun swasta bisa membantu untuk proses magang para siswa yang masih menempuh pendidikan.

Disisi lain, PLH Bupati OKU H Teddy Meilwansyah SSTP MM MPd menyebutkan Pemerintah Kabupaten OKU mendukung penuh agenda agenda reuni sekolah sekolah di OKU bahkan kedepan pihaknya menawarkan tempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati sebagai tempat reuni sehingga tidak menyulitkan alumni dan membebankan sekolah.

Teddy menyampaikan pesan para ikatan alumni bukan hanya STM agar bisa membentuk wadah ikatan alumni bukan hanya agenda reuni saja, namun juga bisa bergerak bidang sosial sehingga bisa memajukan dunia pendidikan khususnya di OKU dan mensejahterakan alumni.

Pada acara reuni itu sendiri juga diisi berbagai kegiatan diantaranya penghargaan untuk para guru serta acara ramah tamah dan live musik.

Dan pada akhirnya reuni itu sendiri masih banyak kekurangan dan menjadi catatan tersendiri bagi para alumni khususnya bagaimana menghadirkan peserta alumni. Target reuni kedepan diharapkan seluruh alumni bisa terlibat dan berkontribusi. Sehingga reuni tahun tahun akan datang bisa lebih meriah dan menghasilkan kebaikan dan kemajuan dunia pendidikan, guru dan alumni itu sendiri. (And)

LAINNYA