Empati Korban Kecelakaan, Polres Batang Peduli Berikan Bantuan Sosial

waktu baca 1 menit
Senin, 21 Des 2020 13:03 0 157 Admin Pelita

Batang, Pelita Sumsel – Wujud rasa empati dan keprihatinan atas musibah kecelakaan kereta kelinci atau odong-odong, jajaran Polres Batang melaksanakan takziah ke rumah para korban yang meninggal di desa Kluwih.

Dalam kegiatan itu, Kapolsek Bandar IPTU Agung Sutanto bersama Bhabinkamtibmas Polsek Bandar yang bertugas di desa Kluwih Bripka M Noor Sidiq.

Kapolres Batang AKBP Edwin Louis Sengka melalui Kapolsek Bandar IPTU Agung Sutanto menyampaikan salam hormat, salam sehat, salam persaudaraan dan ikut berbela sungkawa sedalam-dalamnya atas musibah yang menimpa keluarga korban.

“Kami turut berduka cita dan berbela sungkawa atas kejadian musibah yang menimpa, semoga keluarga yang ditinggalkan diberi kesabaran serta ketabahan,” ucapnya.

Dan pada kesempatan tersebut, Kapolsek menyerahkan tali asih dari Polres Batang Peduli, sebagai rasa empati kepada keluarga korban kecelakaan ditengah pandemi Covid-19.

“Semoga bantuan ini bisa meringankan beban para korban kecelakaan dan keluarganya di tengah Pandemi Covid-19,” harapnya. Saat ditemui pada Minggu (20/12).

Kapolsek Bandar IPTU Agung Sutanto menegaskan ini merupakan bagian dari Polres Batang Peduli.

“Program Polres Batang Peduli berupaya selalu hadir di tengah masyarakat yang membutuhkan,” pungkasnya. (AW)

LAINNYA