Kasus Covid-19 di Sumsel Meningkat, Palembang Tertinggi

waktu baca 1 menit
Sabtu, 18 Jul 2020 19:54 0 190 Redaktur Romadon

 

Palembang, Pelita Sumsel – Kasus Covid-19 di Sumsel kembali meningkat. Saat ini saja Sabtu (18/7/2020) telah bertambah 67 kasus baru.

Adapun sebarannya, yakni dari Palembang 51, Muaraenim 7, Prabumulih 1, OKU 1, Banyuasin 6, dan PALI 1.

Juru bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di Sumsel, Yusri, mengatakan saat ini total kasus positif atau yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Sumsel 2.966 orang.

“Dari data tersebut kasus yang dinyatakan selesai 1.536 dan kasus masih diisolasi 1.430,” katanya.

Selain itu, kasus sembuh dari Covid-19 pun mendapat tambahan tiga orang yang semuanya dari Palembang.

Dengan adanya tambahan tersebut saat ini total sembuh dari Covid-19 di Sumsel 1.398 orang.

Adapun jumlah keseluruhan kasus meninggal duia dengan  Covid-19 yakni 138 orang usai ada penambahan 2 orang meninggal yang berasal dari Palembang dan Banyuasin.

“Kami selalu mengimbau masyarakat untuk patuh terhadap protokol kesehatan. Jaga jarak, pakai masker dan rajin cuci tangan,” ujar Yusri.

Hingga kini jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) keseluruhan di Sumsel yakni 9.657 orang, dengan orang yang selesai proses pemantauan 8.347 dan masih dalam proses pemantauan 1.310 orang.

Untuk Pasien Dalam Pemantauan (PDP) total sebanyak 1.337 orang, terdiri dari yang  selesai diawasi 821 orang dan masih dalam proses pengawasan atau perawatan 516 orang.

LAINNYA