Covid-19, Ini Himbauan Ketua KNPI Palembang Kepada Pemuda

waktu baca 1 menit
Jumat, 20 Mar 2020 23:47 0 260 Redaktur Romadon

Palembang, Pelita Sumsel – Dua bulan terakhir Indonesia dihebohkan dengan merebaknya soal wabah virus corona atau covid-19. Bahkan minggu-minggu ini memunculkan kepanikan dan khawatiran di masyarakat Indonesia, karena munculnya pasien yang dinyatakan positif terjangkit virus corona.

Mengngagapi isu virus Corona, Ketua Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Palembang  H Handry Pratama Putra SE turut mengimbau kepada masyarakat terutama pemuda agar memanfaatkan waktu di rumah.

“Musuh kita ini lebih mengerikan ketimbang penjajah karena covid 19 ini adalah musuh yang tidak terlihat, untuk kaum muda manfaatkan waktu di rumah ini sebaik baiknya,” katanya saat diwawancarai Jumat, (20/3/2020).

Dia melanjutkan jangan sampai menganggap enteng karena di Sumsel khsusnya Palembang belum ada yg postif terjangkit.

“Tapi kita harus tetap waspada jangan seperti di Italia yang menganggap enteng yang terjadi apa, korban berjatuhan luar biasa banyak,” jelasnya.

“Dengan social distancing ini waktunya kita berkumpul dengan keluarga ambil hikmah dari setiap peristiwa mungkin ini waktunya manusia intropeksi diri, jngan lupa untuk hidup bersih, jaga imun jaga iman,” tambahnya (Don)

LAINNYA