Usung Konsep Baru, LBNC Terapkan 4 P

waktu baca 2 menit
Minggu, 30 Sep 2018 11:57 0 148 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel – Lorong Basah Night Culinary (LBNC) memiliki konsep baru untuk dinikmati oleh masyarakat kota palembang maupun para pelancong wisata kuliner.

Hal ini terlihat saat Walikota Palembang kembali melaucing LBNC Sabtu, (29/9) malam di pelataran Parkir LBNC Pasar 16 Ilir Palembang

Harnojoyo mengungkapkan, LBNC ini merupakan salah satu wisata kuliner yang akan terus dikembangkan sebagai salah satu tempat wisata andalan. .
.
“Kita ingin masyarakat Palembang dan wisatawan dari luar Palembang merasa nyaman berada di Lorong basah ini, kedepan bukan hanya lorong basah, tapi lorong-lorong yang lain akan kita buat seperti ini juga, dengan konsep yang berbeda” Ungkap Harnojoyo. .
.
Harnojoyo mengatakan, konsep baru yang diusung LBNC yakni 4 P
.
.
“4 P itu maknanya, Pasti Enak Pasti murah, Pasti Lengkap, dan Pasti Bersih, dengan konsep ini diharapkan para tamu yang hadir akan terkesan selama berada di lorong basah ini” Kata Harnojoyo.

Sementara itu, Kepala Dinas Pariwisata Kota Palembang Isnaini Madani menjelaskan bahwa LBNC Jadi konsep baru menampilkan penampilan yang baru akan memberikan semangat baru akan meningkatkan

“Jam buka 7 malam harus buka, jadu antara pedagang siang dan malam harus harus tepat waktu, Kalau kemaren masalahnya, selama ini menjadi kendala masalah meja lapak sekarang sudah ditanggung oleh pengelola, kemudian sekarang sudah ada panggung hiburan setiap malam untuk, ada wifi gratis, ada lay out yang menarik dan juga menampilakan harga memudahkan para konsumem

Menurut dia, soal Kehegienisan makanan di LBNC pihaknya selalu akan melakukan sidak dengan berkoordinasi dengan BPOM

“Sebenarnya lorong basah ini terjamin hegienis karena selalau berkoordinasi dengan BPOM secara rutin, pengecekan secara mendadak kadang sebulan seminggu atau bisa setiap saat,” ungkapnya

Sementara itu, Ketua PHRI Sumsel sekaligus Staff Khusus Walikota, Herlan Asfiuddin apresiasi atas di buat konseb baru LBNC, hal ini menjadi daya tari bagi masyarakat dan pengunjung kota Palembang

“Menyambut baek akan menjadi daya tarik bagi masyarakat, semogs kedepan wisata kota Palembang menjadi pilihan turis bail lokal maupun mancanegara,” pungkasnya (YF)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA