Gambar_Langit Gambar_Langit

Kapolres Muara Enim Ajak Warga Jangan Ragu Suntik Vaksin Covid-19

waktu baca 2 menit
Selasa, 2 Feb 2021 20:44 0 85 Admin Pelita

Muara Enim, Pelita Sumsel – Kapolres Muara Enim AKBP Danni Sianipar SIK berpesan pada masyarakat agar jangan ragu untuk di vaksin Sinovac Covid-19  karena kami sudah mencoba dan melaksanakannya.

“Ya, jangan ragu untuk divaksin karena  ini untuk kekebalan tubuh agar tidak terjangkit virus dan hari ini kami sudah mencobanya,” ucap AKBP Danni Sianipar, usai jalani vaksinasi bersama Bupati Muara Enim ,Dandim Muara Enim dan Unsur Forkompinda Selasa (02/02).

Sementara pada vaksinasi Covid-19 perdananya untuk Kabupaten Muara Enim dilakukan secara serentak di Puskesmas  Sekecamatan Kabupaten Muara Enim, Selasa (02/02).

Sedangkan Bupati Muara Enim H Juarsah SH, bersama Dandim 0404 Muara Enim Letkol Inf Erwin Iswari SSos MTr (Han), Kapolres Muara Enim AKBP Danni Sianipar SIK, dan unsur Forkompinda lainnya melaksanakn Vaksin dipusatkan digedung Serba Guna RSUD Drs H Rabbain Muara Enim.

Vaksinisasi diberikan pertama  kepada bupati Muara Enim  dilanjutkan dengan Dandim 0404 Muara Enim dan Kapolres Muara Enim selajutnya disusul unsur Forkompinda kabupaten Muara Enim, Ketua PWI Kabupaten Muara Enim, perwakilan pemuda, para Kadin Kabupaten Muara Enim, dan tenaga kesehatan (nakes) Kabupaten Muara Enim.

Setelah pelaksanaan vaksinisasi tersebut kemudian Bupati Muara Enim H Juarsah SH dan didampingi Dandim 0404/Muara Enim, Kapolres Muara Enim dan unsur Kabupaten Muara Enim mengadakan komprensi pers tentang pecanangan pemberian vaksinasi covid 19 di Kabupaten Muara Enim. (NVJ)

LAINNYA