OKU Selatan, Pelita Sumsel – Pemerintah Kabupaten Ogan komering Ulu (OKU) Selatan melalui Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman Bidang Pertamanan membangun taman rekreasi kota di Kelurahan Bumi Agung, Kecamatan Muaradua.
Taman Bumi Agung itu berada persis di samping Kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten OKU Selatan.
Adanya pembangunan taman rekreasi kota di Kelurahan Bumi Agung yang telah ada saat ini membuat kawasan Kelurahan Bumi Agung terutama sekitar kantor Kejaksaan Negeri Kabupaten OKU Selatan menjadi semakin indah dan tertata.
Beberapa warga Muaradua dibincangi menyambut baik dengan telah dibangunnya taman rekreasi kota tersebut.
“Bisa menjadi salah satu pilihan tempat bersantai terutama saat sore hari bersama teman dan keluarga, kawasan di sini juga terlihat menjadi lebih tertata,” ujar Indah Warga Muaradua.
Sementara Aldo dan Inal, warga lainnya mengatakan taman itu juga bisa dimanfaatkan warga untuk berolahraga, seperti jogging di pagi hari.
Pantauan Pelita Sumsel saat berkunjung ke Taman Rekreasi Kota yang terdapat di Kelurahan Bumi Agung Kecamatan Muaradua, Senin (16/11) keberadaan taman ini cukup banyak di kunjungi warga terutama yang tinggal di seputaran kota Muaradua saat sore khususnya.
Rata rata warga yang berkunjung ke Taman Rekreasi kota Kelurahan Bumi Agung terpantau hanya untuk menikmati suasana sore atau sekedar untuk bermain dengan anak. (DK)