Kendal, Pelita Sumsel – Menyusul cuaca di sasaran TMMD Reguler ke 109 Kodim 0715/Kendal di Desa Sendang Kulon Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal Jawa Tengah, mulai tidak bersahabat sejumlah anggota Satgas TMMD bersama warga kebut pembangunan pengecoran jalan di Dusun Kacangan Lor.
Perlu diketahui, di TMMD tahun ini sasaran seperti tahun lalu yaitu pengerjaan pengecoran jalan. Untuk pengecoran sekarang sudah mencapai 70 persen dari 10 hari pembukaan TMMD, hasil tersebut dicapai karena sebelumnya telah dilaksanakan Pra TMMD sehingga menambah volume hasil dari resmi dibukanya TMMD.
“Waktu TMMD semudah 10 hari dan hasil dari pengerjaan sudah mencapai separuh lebih dari progresnya, itu dilakukan untuk mengantisipasi cuaca yang tidak menentu, karena tidak bisa dikerjakan kalau keadaan hujan,” Babinsa Sendang Kulon Serda Rosi. (AW)