Kendal, Pelita Sumsel – Kebersamaan dan kekompakan anggota satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-109 Kodim 0715/Kendal dengan masyarakat Desa Sendang Kulon, Kecamatan Kangkung, Kendal Jawa Tengah terus berlangsung di lokasi TMMD. Mereka dengan ikhlas ikut mengangkut adukan semen dan pasir bersama warga.
Serda Jumardi, salah satu anggota satgas TMMD misalnya. Ia terlihat akrab dengan masyarakat dan saling menunggu tumpahan adukan semen dan pasir dari molen yang akan di geser ke jalan.
“Kita harus sabar mengantri untuk mendapat giliran mengangkut adukan semen, sambil bercanda dengan masyarakat untuk menghilangkan rasa lelah,” ujar Serda Jumardi sembari menunggu adukan jadi.
Sementara itu, Sarmani (44) warga Pening mengemukakan, kegiatan bersama seperti itu mampu membuat suasana lebih akrab, lebih harmonis dan dan berkesan baik serta bisa melepas lelah di sela istirahat bekerja dalam kegiatan TMMD ini.
“Baru kali ini kami bisa bekerja bersama bapak-bapak TNI suatu kehormatan bagi kami warga desa bisa kerja bareng seperti ini. Karena hal ini jarang terjadi dan apalagi ada keunikan-keunikan yang positif yang dapat mengenang kebaikan para TNI yang ditugaskan di wilayah sini, merupakan pengalaman yang tidak akan terlupakan,” kata Sarmani. (AW)