OKU, Pelita Sumsel – Setelah perpanjangan pendaftaran pasangan calon ditutup, KPU OKU menatap tahapan pilkada OKU selanjutnya yakni pemeriksaan tes kesehatan di Rumah Sakit Mohammad Hosein (RSMH) Palembang. “Pemeriksaaan kesehatan pasangan calon pada Rabu – Kamis, 16 – 17 September 2020,” ucap Ketua KPU OKU, Naning Wijaya melalui Komisioner KPU OKU divisi Teknis Yudi Risandi saat dibincangi portal ini via sambungan selulernya, Selasa (15/9)
Kegiatan tersebut harus dipenuhi Paslon Bupati dan Wakil Bupati OKU sebagai tahapan Pilkada 2020, setelah sebelumya telah mendaftarkan diri ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) OKU, 4 September 2020, yang lalu. “Tes kesehatan diikuti satu pasangan calon,” Kata Yudi
Diterangkan Yudi, pasca paslon mendaftarkan diri ke KPU, tahapan selanjutnya yaitu pemeriksaan kesehatan. “Meskipun telah menjalani test Swab dan dinyatakan negatif saat akan mendaftarkan diri ke KPU, bapaslon tetap harus menjalani pemeriksaan kesehatan kembali,” tukas Yudi
Nantinya, bapaslon akan mengikuti serangkaian pemeriksaan kesehatan di RSMH Palembang. Untuk itu, Yudi meminta Bapaslon dapat hadir tepat waktu mengingat pentingnya agenda tersebut. “Pemeriksaan dimulai pukul 07.00 wib,” tandasnya.
Pada Pilkada OKUU 2020 hanya diikuti satu pasangan calon yakni Drs H Kuryana Azis – Drs Johan Anuar SH MM. (AND)