Jakarta, Pelita Sumsel – Menteri Perhubungan Republik Indonesia Budi Karya Sumadi positif terjangkit virus corona.
Keterangan tersebut disampaikan oleh Menseneg Pratikno. Budi Karya merupakan pejabat pertama di Indonesia yang positif terjangkit COVID-19.
“Atas izin keluarga yang disampaikan oleh Pak Kepala RSPAD Gatot Subroto adalah pak Budi Karya Sumadi, Pak Menhub. Ini saya sampaikan atas izin keluarga,” ucap Pratikno di kantor Kemensesneg di Jakarta (14/3) seperti yang dikutip dari kumparan.com
Teka-teki kesehatan Budi Karya menjadi pertanyaan beberapa hari terakhir. Ia sudah tak pernah muncul di publik sejak awal Maret 2020.
Ia terakhir kali terlihat saat menyambut kedatangan 69 WNI yang menjadi ABK Diamond Princess di Bandara Kertajati, Majalengka. Sejumlah penumpang Diamond Princess diketahui terpapar corona.
Dikutip dari cnn.com, Pernyataan Praktikno dibenarkan RSPAD Gatot Subroto yang menyebut telah merawat seorang menteri kabinet Joko Widodo. Budi karya dirawat dengan nomor pasien 76.
“Saat ini beliau kita rawat di RSPAD. Sudah ada perbaikan,” kata Wakil Kepala RS Kepresidenan RSPAD Gatot Subroto, Albertus Budi Sulistyo.(*/WHS)