Pali, Pelita Sumsel – Tingkat kesadaran masyarakat dalam berkendara PT Pertamina EP Aseet 2 Pendopo Field mengimbau untuk masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) agar dalam menggunakan kendara memakai kelengkapanya.
Itu merupakan bentuk peduli Pertamina yang bekerja sama dengan Polres PALI untuk meningkatkan kesadaran pengendara roda dua.
“Ya dengan kemajuanya Daerah Kabupaten PALI ini kita mendukung dengan menghimbau masyarakat dalam berkendara sepeda motor untuk memakai kelengkapan berkendara dengan mengunakan Helm SNI, Plat Motor Kendara, surat Izin Mengemudi (SIM), STNK, dan kelengkapan lainya kendaraan,” ungkapnya Assistant Manager Legal & Relations, R Ferry Prasetyo Wibowo. Saat dikonfirmasi melalui Via WhatsApp. Selasa (11/3/2020).
Dikatanya juga menggunakan kelengkapan kendara itu adalah untuk keselamatan dalam berkendara.
“Selain untuk kenyaman dalam berkendara. Menggunakan kelengkapan kendara itu untuk menjaga keselamatan diri dalam berkendara,” katanya
Sementara itu Ketau KNPI PALI M. Anasrul Dwi Novriyansa, mendukung adanya program itu untuk keselamatan masyarakat.
“Kelengkapan kendaraan itu memang harus digunakan karna itu merupakan bagian yang harus digunakan untuk keselamatan, dan selalu membawa surat kendaraanya. Apalagi sekarang PALI sudah memiliki Polres Sendiri maka dari itu kelengkapan berkendara harus selalu dibawa,” ujarnya
Terpisah, Warga Kecamatan Talang Ubi Leman, menyampaikan semoga dengan adanya himbauan ini masyarakat PALI agar tertib menggunakan kelengkapan berkendara.
“Kami menyambut baik adanya himbauan ini, Semoga Dengan adanya Himbauan ini masyarakat menjadi sadar. Karna ini merupakan untuk melindungi diri sendiri dalam berkendara,” tutupnya