Test CPNS Di OKU Dimulai Hari ini

waktu baca 2 menit
Senin, 27 Jan 2020 14:30 0 463 Admin Pelita

OKU, Pelita Sumsel – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ogan Komering Ulu (OKU) melalui Badan Kepegawaian Daerah dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) OKU menggelar test penerimaan CPNS Formasi Umum Tahun 2019 di Gedung Nara Praja Diklat Kab OKU, Senin (27/1).

Pelaksanaan ujian seleksi CPNS dengan menggunakan Sistem Computer Assisted Test (CAT) ini digelar berdasarkan surat Kepala Kantor Regional VII BKN Palembang nomor : 029/KR.VII/BKN.K/I/2020, tanggal 20 Januari 2020 yang dibuka oleh Sekda Kabupaten OKU Dr Drs Ahmad Tarmizi membuka pelaksanaan Ujian Penerimaan

“Ya ini hari pertama kita menggelar test CPNS dan Kita (Kabupaten OKU) menjadi satu-satunya kabupaten/kota di Sumatera Selatan yang menyelenggarakan tes CPNS dengan sistem CAT sendiri,” Kata Kepala BKPSDM OKU Mirdaili S.STP., M.Si.saat dibimcangi portal ini.

Pelaksanaan ujian Seleksi Kompetisi Dasar (SKD) ini diikuti 8.846 peserta. Dikatakan Ameng sapaan akrab Mirdaili, test ini dilaksanakan selama 19 hari yang dimulai sejak hari ini (27/1) hingga 14 februari mendatang. “Dalam sehari test kita bagi menjadi 5 sesi, setiap sesi peserta diberi waktu 90 menit,” ujarnya.

Meskipun OKU menyelenggarakan sendiri tes CPNS tahun ini, namun menurut Mirdaili BKPSDM OKU hanyalah menyelenggarakan saja pelaksanaan tes CPNS itu, karena segala sesuatunya terkait dengan tes itu disiapkan oleh BKN Pusat. “kita hanya menyiapkan dan setelah peserta lewat dari tenda tunggu kewenangan sudah berada di BKN jadi benar-benar steril, bahkan ketika selesai test sesi kelima kunci ruangan tets langsung disegel oleh pihak BKN,” ungkapnya.

Mirdaili berharap test CPNS di OKU dapat berjalan dengan baik dan lancar sehingga test ini bisa selesai degan baik sesuai harapan.

Saat akan memasuki gerbang Gedung Narapraja diklat OKU, pantauan dilapangan para peserta diarahkan kedalam tenda tunggu, selanjutnya memasuki tenda sterilisasi, di tenda ini para peserta diperiksa dan diwajibkan meninggalkan barang-barang yang dilarang untuk dibawa kedalam ruang test, seperti HP dan lain sebagainya. (AND)

LAINNYA