Riski dan Agus, Spesialis Begal Diringkus Polisi.

waktu baca 2 menit
Minggu, 17 Feb 2019 12:47 0 211 Admin Pelita

Indralaya, Pelita Sumsel – Dua pelaku sepesialis begal sepeda motor, Riski Saputra (17) dan Agus (25) berhasil diringkus oleh jajaran satreskrim Mapolres Ogan Ilir di Taman Happy Garden jalan Bunga Raya kelurahan Baloi Indah kecamatan Lubuk baja Kota Batam Kepulauan Riau, Minggu (13/2) dini hari.

Berdasarkan informasi kedua pelaku tersebut sudah melakukan aksinya sebanyak tujuh kali dengan berbagai tempat yang pertama di Jalan Lurus Km.20 sebanyak tiga kali, simpang KTM Rambutan, jalan lintas simpang obor KM.14, jembatan Ibul Besar I, dan terakhir dijembatan kurung.

Kapolres OI AKBP Gazali Ahmad SIK MH didampingi Kasat Reskrim AKP Malik Fahrin SH mengatakan kejadian tersebut bermula kedua pelaku dengan mengendarai sepeda motor jenis Yamaha Vixion warna merah, dengan terlebih dahulu melakukan pengintaian kepada setiap korban yang mengendarai kendaraan roda dua dan empat.

“Lalu kedua pelaku mengikutinya dari kertapati Palembang, pada saat jalanan sepi pelaku langsung memepet kendraan korban lalu menghadang korban serta menodong dengan menggunakan senjata tajam dan merampas barang milik korban hingga korban jatuh dari motor. Lalu kedua pelaku langsung melarikan diri dan membawa barang milik korban,”kata Gazali Ahmad, Minggu (17/2).

Lanjut Gazali Ahmad menjelaskan pada saat dilakukan penyelidikan atas dasar keterangan saksi dan pelaku Riski yang sudah tertangkap pada tanggal (3/4/2018) bahwa memang benar yang melakukan pembegalan tersebut adalah dirinya dan Agus dan menurut info dari keluarga Agus diketahui bahwa pelaku Agus sedang berada di Batam Kepulauan Riau.

“Setelah mendapatkan info tersebut tim Sat Reskrim Polres OI yang dipimpin langsung Kanit Pidum Ipda Rachmat Djakatara bersama Tim Macan Sat Reskrim Polresta Barelang yang dipimpin Kanit Buser Ipda Aris Baltasar, melakukan penangkapan terhadap pelaku Agus yang sedang berada di Taman happy garden jalan Bunga Raya kelurahan Baloi indah kecamatan Lubuk baja Kepulauan Riau, selanjutnya pelaku diamankan di Mapolres OI guna pemeriksaan lebih lanjut,”tungkasnya. (MAL).

LAINNYA