Palembang, Pelita Sumsel – Calon Legislatif (Caleg) Dewan Perwakilan Rakyat (DPR-RI) dari partai Berkarya nomor urut 1 Dapil 1 Sumsel Drs H Muhammad Sajid bersilahturahmi dengan tokoh masyarakat dari Banyuasin perairan di posko Pejuangan dan Pemenangan M Sajid di jalan Mayor Salim Batubara no 20 Kamis (4/10) malam
“Saya berterima kasih atas dukungan masyarakat Banyuasin perairan ini, semoga dengan kekuatan dukungan ini kita dapat mencapai tujuan kita,” ungkap M Sajid usai pertemuan
Dikatakan M Sajid, dengan dukungan ini diharapkan apa yang di cita-citanya sesuai dengan trilogi pembangunan yang di cita-citakan Partai Berkarya.
“Menggerakan perekonomian rakyat seperti jaman presiden Soeharto. kita ingin masyarakat sejahtera,” ucap pria kelahiran, 10 Januari 1961
Sementara itu, Koordinator Tim Banyuasin Perairan, Jamalulludin S.Kom mengungkapkan bahwa segera membentuk tim untuk memenangkan M Sajid menjadi anggota DPR RI
“Kita akan bentuk tim dari tingkat Kecamatan, Desa-desa bila perlu sampai ke tingkat TPS,” kata Jamal yang juga caleg DPRD Kabupaten banyuasin dari Partai Berkarya
Dikatakan Jamal, bahwa alasan mendukung M Sajid karena memiliki konsep membawa perubahan bagi segenap masyarakat
“Pak Sajid memiliki konsep ke bawah baru keatas artinya ia ingin mendengar langsung dari bawah, tujuan beliau ingin membenahi sistem yang sekarang,” kata pria yang pernah aktif du Ikatan Keluarga Pelajar Mahasisw Insonesia Sulsel (IKAMI Sulsel) Cabang Palembang
“Untuk itu Kita targetkan meraih suara sebanyak-banyaknya untuk pak Sajid,” pungkasnya (YF)