Gambar_Langit Gambar_Langit

LP2M UIN RF Gelar Bimtek Persiapan Submit Akreditasi Elektronik

waktu baca 2 menit
Rabu, 15 Agu 2018 13:41 0 115 Redaktur Pelita Sumsel

Reporter : Faldy”fly”Lonardo

Palembang, Pelita Sumsel – Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M), Universitas Islam Negeri Raden Fatah (UIN RF) Palembang, menggelar kegiatan Bimbingan Teknik (Bimtek) Persiapan Submit Akreditasi Elektronik di hotel Aston Palembang, Rabu (15/8).

Tercatat sebanyak 30 orang Pengelola Jurnal di lingkungan UIN Raden Fatah diundang untuk mengikuti Kegiatan Bimtek yang dibuka oleh Rektor yang diwakili oleh Dr. H. Fajri Ismail, M.Pd.I (Ketua Lembaga Penjamin Mutu).

Dalam Sambutan Ketua LP2M Dr. Syefriyeni, M.Ag. mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk percepatan dan peningkatan mutu dan akreditasi seluruh jurnal di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang, dengan inti kegiatan berupa Evaluasi dan Perbaikan OJS oleh Fajrin, M.Pd. (Rumah Jurnal UIN Raden Fatah Palembang) dan Dr. Lukman, M.Hum. (Kasubdit Fasilitasi Jurnal Ilmiah Kemenristek Dikti.)

“LP2M melalui Rumah Jurnal menargetkan minimal 8 jurnal siap di submit Akreditasi Jurnal dalam kegiatan Bimtek pada hari ini,” ungkapnya.

Adapun jurnal itu lanjut Syefrieni meliputi Jurnal Biota, Bio Ilmi, Taqdir, Pendidikan Matematika Rafa, Intelektualita, Intizar, Ilmu Agama, dan jurnal I-Finance. Tentu dengan harapan segera disusul oleh Jurnal-jurnal lainnya yang ada di lingkungan UIN raden Fatah Palembang.

Sementara itu Ketua LPM, Dr. H. Fajri Ismail, M.Pd.I menyampaikan bahwa memang tidak mudah mengelola sebuah jurnal, baik jurnal online dan offline, setidaknya ada 3 faktor, pertama mutu tulisan yang masuk, kedua standar (Terakreditasi) yang ketiga Manjemen Pengelolaan yang Profesionalitas.

“Kalau dulu jurnal itu terakreditasi A, B atau C, sekarang ini tidak lagi menggunakan istilah itu, tapi menggunakan istilah Sinta Satu sampai Sinta Enam. Nilai Tertinggi adalah S1, diikuti oleh S2, S3, S4, S5, dan S6 (yang terendah),”ujarnya.

Dalam Hal ini LP2M bersama rumah Jurnal UIN Raden Fatah siap membantu para pengelola Jurnal untuk mepersipkan Jurnal-jurnal di Seluruh Fakultas dapat terakreditasi, tentu dengan kerjasama para pengelola dan pimpinan.

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA