Gambar_Langit Gambar_Langit

Pemkab Muba Fokus Tingkatkan Realisasi PBB

waktu baca 2 menit
Kamis, 14 Des 2017 00:01 0 108 Admin Pelita

SEKAYU, Pelita Sumsel -Plt Sekretaris Daerah Muba Drs H Apriyadi MSi saat memimpin rapat pembahasan realisasi PBB dalam Kabupaten Muba didampingi Kepala Badan Pengelola Pajak dan Retrebusi Daerah Zabidi, diikuti para camat dan Kepala UPTD BPPRD Muba, di Ruang Rapat Serasan Sekate Pemkab Muba, Rabu (13/12/2017).

Pemeritah Kabupaten Musi Banyuasin kedepan akan lebih fokus lagi dalam meningkatkan capaian realisasi pembayaran Pajak Bumi dan Bangunan terutama untuk tahun 2018. “Cara yang perlu kita lakukan dalam mencapai hal tersebut diantaranya perbaikan validasi data,” Ucap Apriyadi

Dikatakan Apriyadi, Pihaknya menghimbau kepada Camat dan UPTD BPPRD Muba yang ditunjuk sebagai petugas penagihan didaerah masing-masing untuk terus mensosialisasikan kepada masyarakat dalam melakukan kewajibannya yakni membayar PBB. “Camat tolong kawal kawan-kawan kita dari UPTD. Beri surat peringatan untuk desa yang persentase realisasi PBB rendah,” tegas Apriyadi.

Lebih lanjut Apriyadi mengatakan yang mana menurut paparan Kepala BPPRD Muba untuk tahun 2017 realisasi PBB dalam Kabupaten Muba secara keseluruhan mencapai 75 persen ditambah dengan piutang tahun sebelumnya. Ia mengapresiasi kinerja BPPRD dan pihak terkait atas capaian tersebut, mengingat tahun 2017 merupakan tahun pertama BPPRD dibentuk berdasarkan PP 18 tahun 216. “Untuk tahun 2017 ini kita masih bisa memaklumi jika capaian realisasi PBB masih dibawah instruksi Bupati Muba yakni 85 persen, dan masih banyak menemui kendala dilapangan,” imbuhnya. (yf)

LAINNYA