Kader HMI Harus Peka Terhadap Permasalahan Sosial

waktu baca 2 menit
Selasa, 20 Jun 2017 17:07 0 185 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel-Perwujudan menegakkan keadilan yang terpenting dan berpengaruh ialah menegakkan keadilan di bidang ekonomi atau pembagian kekayaan diantara anggota masyarakat. Keadilan menuntut agar setiap orang dapat bagian yang wajar dari kekayaan atau rejeki. Penggalan Nilai Dasar Perjuang (NDP) HMI inilah menjadi motivasi dasar HMI komisariat Universitas Muhammadiyah Palembang kembali menggrlelar bakti sosial dan santunan duafa, senin kemarin (19/06).

 

Reza Ramadhani menjelaskan Dalam masyarakat yang tidak adil, kekeyaan dan kemiskinan akan terjadi dalam kualitas dan proporsi yang tidak wajar sekalipun realitas selalu menunjukkan perbedaan-perbedaan antara manusia dalam kemampuan fisik maupun mental namun dalam kemiskinan dalam masyarakat dengan pemerintah yang tidak menegakkan keadilan adalah keadilan yang merupakan perwujudan dari kezaliman.

 

“Oleh karena itu sebagai yang menjadi sasaran kezaliman, orang-orang miskin berada dipihak yang benar. Dan kegiatan yang kami lakukan hari ini merupakan buah hasil dari proses pembelajaran dalam memahami NDP HMI itu sendiri khususnya buah hasil dari bab 6 Keadilan sosial dan Keadilan ekonomi” ungkap aktivis cantik yang dimiliki HMI UMP.

 

Lanjutnya, Reza menambahkan Bahwasannya kegiatan seperti ini merupakan kegiatan tahunan HMI Universitas Muhammadiyah Palembang yang tujuannya untuk mencari ridho Allah SWT.

 

Senada dengan Reza, Nendri ketua umum HMI Komisariat Universitas Muhaamdiyah Palembang mengatakan Proses yang didapatkan dalam HMI sangatlah tidak merugikan bagi setiap Kader ataupun anggota yang selalu konsisten dalam menempa diri untuk lebih baik lagi.

 

“kader HMI sudah kewajiban untuk peka dengan keadaan sosial di sekeliling kita dan ini bagian dari proses kader komsat UMP untuk menanam jiwa sosial di dalam diri mereka dan kami juga ucapkan terima kasih kepada  kanda, yunda atas supportnya dan semua yg telah berpartisipasi guna menyukseskan agenda kami ini.” Tutupnya.

 

Adapun rangkaian kegiatan bakti sosial dan santunan duafa yang diselenggarakan oleh Korp HMI-Wati (KOHATI) Universitas Muhammadiyah Palembang, berbagi ceria dan rezeki dengan korban kebakaran silber baik dalam bentuk sembako dan pakaian layak pakai dilanjutkan santunan dan buka puasa bersama di panti asuhan fatmawati serta terakhir bagi-bagi sembako di empat titik, angkatan empat lima dekat Palembang Squer Mall,depan PTC Mall, Kambang Iwak dan Kawasan Plaju. (DJ)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA