PALEMBANG, Pelitasumsel.com – Wisuda XV program sarjana farmasi Sekolah Tinggi Ilmu Farmasi (STIF) Bhakti Pertiwi Palembang tahun 2015-2016, Selasa (4/10) dihadiri langsung Wakil Gubernur Sumatera Selatan H Ishak Mekki.
Selain memberikan semangat dan dukungannya Wagub Ishak Mekki mengatakan, dengan melihat profil STIF Bhakti Pertiwi, merupakan sekolah yang luar biasa dapat menghasilkan sarjana-sarjana yang baik.
“Tentu bagi orangtua sangat tepat menitipkan putra-putrinya di STIF Bhakti Pertiwi karena sekolahnya bagus bahkan fasilitasnya lengkap. Jadi tidak salah menitipkan disini,” ujarnya.
Wagub menilai, dengan ada nilai terbaik bagi wisudawan/ti merupakan kerja keras dan berkat binaan guru/dosen. Namun tidak hanya sampai disini, setelah selesai pendidikan tentu para wisuda akan bekerja.
“Maka itu saya harapkan bekerjalah dengan baik, profesional serta memberikan kontribusi didalam kerja baik untuk bangsa dan negara khususnya di Provinsi Sumsel.
Tak hanya itu, wisudawan/ti jangan lupa untuk selalu menjaga nama baik STIF Bhakti Pertiwi, almamater serta solidaritas para alumni.
Sementara Ketua Pendidikan STIF Bhakti Pertiwi Palembang, Prof Dr Ade Zamrud Adnan mengatakan, acara wisuda merupakan mementum yang sangat penting.
“Bagi kami acara wisuda merupakan rasa bangga, haru dan bahagia dikarenakan dapat mengahasilkan alumni,” katanya.
Menurutnya, wisuda merupakan simbol kerja keras bagi para wisudawan/ti bahkan dosen itu sendiri.
“Kami berharap para alumni tetap selalu jaga nama baik almamater dan sukses kedepanya, selamat telah menumpah sarjana S1,” ucapnya.
Untuk Wisuda STIF Bhakti Pertiwi Palembang tahun 2015-2016 kali ini sebanyak 108 orang.
Tidak ada komentar