Hadir dalam Peringatan HUT ke-15 Pesantren Aulia Cendikia, RA Anita Noeringhati Ungkapkan Harapannya

waktu baca 2 menit
Rabu, 10 Agu 2022 21:05 0 219 Putra Pamungkas

Palembang, Pelita Sumsel – Ketua DPRD Sumsel, Hj RA Anita Noeringhati SH MH menghadiri Milad ke 15 Pesantren Aulia Cendikia Talang Jambe Palembang, Rabu (10/8). Kehadiran orang nomor 1 di parlemen Sumsel tersebut disambut hangat dewan guru dan santri.

Dalam sambutannya, RA Anita mengaku bangga dengan progres dan prestasi pesantren Aulia Cendikia yang diasuh oleh KH Hendra Zainuddin. Apalagi di usia ke 15 tahun pesantren ini sangat berkembang baik sebagai secara keilmuan juga infrastruktur.

“Sangat beruntung anak-anak ku yang bisa mengenyam pendidikan di pesantren dan begitu juga bagi orang tua yang mempercayakan pendidikan anaknya di pesantren sangat tepat, untuk masa depan anak anak kita, kuat secara agama dan hebat secara ilmu pengetahuan,” kata RA Anita.

Ketua harian DPD Golkar Sumsel tersebut menyampaikan, usia 15 tahun ibarat manusia adalah usia remaja. Karakter anak remaja itu sangat ideal, memiliki peran aktif dalam interaksi sosial dan mandiri.

“Saya berharap pesantren ini akan terus berkembang, walau usianya baru 15 tahun, jujur kemajuannya baik secara keilmuan maupun infrastruktur pesantren ini justru melebihi usianya. Kita doakan pesantren ini benar-benar dapat menjadi harapan dan rujukan masyarakat, menjadi lembaga pendidikan, dakwah dan pemberdayaan masyarakat sebagaimana fungsinya,” tuturnya.

Sementara itu, Wakil pimpinan pesantren Rustan Effendi SUd mengatakan Milad 15 tahun ini menjadi momentum untuk pesantren Aulia Cendikia lebih baik dan berkembang.

“Terimakasih bu Anita telah hadir, ibu adalah satu diantara orang yang konsisten suppory Aulia Cendikia baik secara materil dan moril. Kita doakan sehat, umur panjang dan rezeki melimpah,” harapnya.

Hadir dalam tasyakuran Milad tersebut, Abah H Syamsudin, anggota dewan Banyuasin M Nasir, sekretaris PCNU Palembang Ust Abdul Malik Syafei MH, tamu undangan serta wali santri. Acara juga ditampilkan penampilan santri dab pemotongan tumpeng. (Ril)

LAINNYA