Gambar_Langit Gambar_Langit

Kholid Mawardi Terbitkan Edaran Antisipasi Kemarau Dan Himbauan Antisipasi Serangan Pengganggu Tanaman

waktu baca 2 menit
Rabu, 17 Jul 2019 15:38 0 82 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Bupati OKU Timur H.M Kholid Mawardi menerbitkan Surat Edaran tentang himbaun antisipasi musim kemarau sejak dini dan melakukan pengendalian terhadap Wereng Batang Coklat (WBC). SE ini ditujukan ke Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat, Koordinator BPP dan Penyuluh Pertanian se OKU Timur, Ketua KTNA/P3A/GP3A/P3A yang ditanda tangani 16 Juli 2019. Berikut poin-poin surat edaran tersebut.

1. Dalam rangka menghadapi musim kemarau Tahun 2019 yang cukup panjang 6 -7 Bulan, diharapkan tidak melaksanakan Indeks Pertanaman (IP) 300 padi di wilayah endemis wereng batang coklat dan mengganti dengan tanaman palawija (jagung, kacang tanah dan kacang hijau ) dan sayuran seperti cabe.

2. Sebagai Cadangan Pangan Kabupaten OKU Timur diperkirakan gabah/beras naik pada bulan November 2019 , maka diharapkan petani melakukan tunda jual gabah I beras hasil panen.

3. Berdasarkan uji laboratorium bahwa Iahan sawah di OKU Timur rata-rata dibawah pH 5 yang berakibat penanaman tidak sehat dan tidak memberikan dampak peningkatan produksl. untuk itu perlu upaya perbaikan Iahan melalui budidaya pertanian organik dan pemberian kapur pertanian.

Sedangkan terkait antisipasi serangan Organisme Pengganggu Tanaman (OPT), Kholid juga menerbitkan surat himbauan kepada Camat se-OKU Timur agar melakukan Iangkah-Iangkah sebagai berikut :

1. Melakukan monitoring dan gerakan pengendalian OPT (Wereng batang coklat pada tanaman padi dan Spodoptera frugiperda pada tanaman jagung) bersama-sama dengan petugas pertanian dan berkoordinasi dengan Laboratorium dan Bn‘gade Proteksi Tanaman Provinsi Sumatera Selatan di Kabupaten Ogan Komen‘ng Ulu Timur;

2. Mensosialisasikan budidaya tanaman sehat ditingkat petani antara lain dengan cara : Pengolahan tanah sempurna, melaksanakan tanam Serentak, pemberian kapur penanian untuk daerah-daerah yang pH tanahnya dibawah optimal, penggunaan pupuk berimbang yang sesuai rekomendasi dan penggunaan pupuk organik, menerapkan sistem tanah jajar legowo dan penanaman Refugia sebagai sumber makanan bagi musuh alami yang akan memangsa OPT

3. Segera melakukan Eradikasi pertanaman yang telah mengalami puso akibat serangan penyakit kerdil rumput. (fah)

LAINNYA