Diusianya Yang ke 17, OKU Timur Banyak Torehkan Kemajuan 

waktu baca 3 menit
Minggu, 17 Jan 2021 15:20 0 139 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Pemerintahan Kabupaten OKU Timur memperingati hari jadinya yang ke 17 di gedung DPRD Kabupaten OKU Timur Senin(18/012020) Yang jatuh pada tanggal 17 hari Minggu kemarin.

Dalam kurun waktu 17 itu pula Kabupaten OKU Timur terus menunjukkan Eksistensinya dengan di melakukan upaya percepatan pembangunan dengan cara mengakomodir aspirasi masyarakat dan menggali serta mengoptimalkan potensi daerah dengan berbagai terobosan inovatif yang telah banyak membuahkan hasil salah satunya dengan di dapatkannya rekor MURI 2 tahun berturut-turut dari kategori Inseminasi anak sapi buatan terbanyak se Indonesia.

Pencapaian pembangunan Kabupaten OKU Timur pada usianya yang ke -17 di bidang lain adalah pembangunan sumber daya manusia dengan meningkatnya IPM(Indeks Pembangunan Manusia) dari angka 65,10 pada tahun 2004 menjadi 69,28 pada tahun 2020,di bidang ekonomi meningkat dari 5,39% tahun 2004 menjadi 5,86% tahun 2019 yang di iringi dengan peningkatan PDRB atas dasar harga berlaku dari 3,46 triliun rupiah menjadi tahun 2004 menjadi 15,07 triliun rupiah pada tahun 2019.

Di bidang kesejahteraan masyarakat berhasil menurunkan tingkat kemiskinan dari angka 18,26% pada tahun 2006 menjadi 10,43% pada tahun 2020,di bidang ketenaga kerjaan berhasil menurunkan tingkat pengangguran terbuka dari angka 8,84 pada tahun 2007 menjadi 3,81 pada 2020,di bidang pertanian meningkatkan produksi padi dari sebesar 543.993 ton gabah kering giling dengan luas panen 105.192 hektar pada tahun 2004 menjadi 979.939 ton produksi gabah kering giling dengan luas panen mencapai 164.820 hektar pada tahun 2020.

 

Data terahir menunjukkan bahwa surplus beras di Kabupaten OKU Timur mencapai sekitar 577.400 ton selain itu juga OKU Timur juga telah memiliki lahan padi organik dengan produksi mencapai 213,4 ton gabah kering giling dengan luas tanam mencapai 37,4 hektar pada tahun 2020,terang Bupati Kholid

Di bidang perikanan OKU Timur juga telah meningkatkan produksi ikan konsumsi dari 1.523 ton pada tahun 2004 menjadi 49.170 ton pada tahun 2020,di sektor peternakan kita juga telah berhasil meningkatkan jumlah ternak sapi dari sekitar 8 ribu ekor pada tahun 2004 menjadi 69.517 ribu ekor pada tahun 2019 yang merupakan jumlah ternak sapi terbanyak di Provinsi Sumatera Selatan.

Untuk infrastruktur jalan alhamdulillah saat ini sudah 73% dari 993 kilo meter panjang ruas jalan Kabupaten dalam kondisi mantap, yang menggembirakan lagi ruas jalan Provinsi yang berada di OKU Timur sepanjang 206 kilometer sudah 95% dalam kondisi mantap.

Begitu juga dengan infrastruktur dasar bidang pendidikan pada tahun 2004 terdapat 745 unit sekolah dengan ruang kelas yang dalam kondisi baik hanya mencapai 37%, pada tahun 2020 jumlah sekolah telah mencapai 1.013 unit di mana ruang kelas yang dalam kondisi baik telah mencapai 84%.

Di bidang kesehatan pada tahun 2004 hanya terdapat 1 unit RSUD dan 17 unit puskesmas dan pada tahun 2020 pemkab OKU Timur telah memiliki 22 Puskesmas dengan 2 RSUD di mana semuanya berstatus terakreditasi.

Dan terakhir pada Pilkada serentak tahun 2020 OKU Timur telah melaksanakan Pemilihan Kepala Daerah secara langsung yang telah di ikuti oleh dua pasang calon dalam suasana yang sangat kondisif, dan selama kepemimpinan Kholid -Feri kami telah mendapatkan 51 penghargaan,terang Bupati di akhir pidatonya.

 

Acara peringatan HUT OKU Timur yang ke -17 di pimpin langsung oleh Ketua DPRD OKU Timur H. Beni Dafitson yang di hadiri langsung oleh Gubernur Sumatera Selatan H. Herman Deru, Bupati OKU Timur H. Kholid Mawardi S. Sos. Msi, Bupati OKU Kuryana Azis, Wakil Bupati OKU Selatan Sholihin Abuasir, dan wakil dari Kabupaten Waykanan, unsur Forkopimda,45 anggota DPRD OKU Timur serta para tamu undangan lainnya.(*)

LAINNYA