Palembang, Pelita Sumsel-Kepala Dinas Perdagangan Sumsel, Ir Permana, mengikuti rangkaian Rapat Kerja Kementerian Perdagangan RI 2017 yang diselenggarakan pada 21-22 Februari 2017 di hotel borobudur Jakarta
Menurut Permana saat di hubungi Jumat (24/2) menjelaskan mengenai hasil Raker tersebut agar Jajaran institusi perdagangan harus mengutamakan hajat hidup orang banyak utamanya konsumsi harus tersedia
“Jangan selalu mengambil keuntungan secara terus menerus karena ada kalanya kita berpihak kepada orang banyak yang membutuhkan,” Katanya
Selanjutnya jangan serakah karena keuntungan dalam berbisnis belum tentu dapat dinikmati secara berkesinambungan
“Kita sudah komitmen kepada Pancasila bahwa ketuhanan yang maha esa adalah hal utama, bukankah Allah SWT menciptakan Indonesia ini berbeda-beda dan bersuku-suku bahwa ini adalah bumi Allah utk tujuan kesejahteraan jd jgn serakah bahwa ada haq org lain dr yg kita perbuat,” Lanjutnya
“Dalam melakukan transaksi dagang harus terdapat keseimbangan provinsi lain memberi apa dan provinsi Sumsel memberi apa, juga untuk negara memberi apa dan negara kita mengeksport , Sehingga terjadi ballancing connectivity ( saling membutuhkan) itulah bisnis kehidupan,” Pungkasnya (yf)
Tidak ada komentar