Bambang Rubianto Pimpin KONI Lubuklinggau

waktu baca 2 menit
Minggu, 17 Jan 2021 21:59 0 239 Admin Pelita

Lubuklinggau, Pelita Sumsel – Wali Kota Lubuklinggau, H SN Prana Putra Sohe selaku Pembina KONI Kota Lubuklinggau membuka secara resmi kegiatan Musyawarah Olahraga Kota (MUSORKOT) KONI di Asoka Room Smart Hotel Lubuklinggau, Minggu (17/1).

Kegiatan ini mengusung tema melalui MUSORKOT KONI Kota Lubuklinggau Tahun 2021 kita tingkatkan prestasi olahraga di Kota Lubuklinggau.

Pada awal sambutannya, Wako menceritakan sedikit kenangan saat dirinya mengikuti pekan olahraga se-Sumatera Selatan 1984 ketika membela PERSIMURA melawan PS Palembang dimana dirinya menjadi penjaga gawang.

Dalam arahannya, Wako mengatakan menjalankan suatu organisasi tidaklah mudah. Untuk itu, dirinya mendukung semua kader yang ingin maju menjadi Ketua KONI, apalagi tujuannya jelas, yakni memajukan olahraga di Kota Lubuklinggau.

Dia juga menyampaikan di Kota Lubuklinggau sudah ada fasilitas untuk olahraga di Kelurahan Petanang, tetapi letaknya lumayan jauh dari pusat Kota. Sekarang sudah ada GOR di Kelurahan Megang dan telah dilakukan perbaikan.

“Saya berharap GOR tersebut dapat dimanfaatkan dengan baik, dan rencananya akan kita namakan dengan TOM (Taman Olahraga Megang),” ujarnya.

Selain itu Wako berharap di Kota Lubuklinggau akan ada Proliga agar olahraga di Kota Lubuklinggau semakin maju. “KONI akan hidup kalau didukung oleh sarana dan prasarana olahraga yang memadai. Atas dasar itulah Pemkot Lubuklinggau melakukan perbaikan GOR Megang untuk menunjang fasilitas olahraga tersebut,” tandasnya.

Menurutnya, salah satu tolak ukur pencapaian prestasi olahraga bisa dilihat saat Pekan Olahraga Tingkat Provinsi (Porda), yang menjadi tantangan kedepan adalah mempertahankan prestasi lima besar bahkan kalau bisa masuk tiga besar.

Lebih lanjut, Musyawarah Olahraga Kota (MUSORKOT) KONI secara aklamasi Bambang Rubianto, terpilih untuk memimpin KONI Lubuklinggau untuk periode mendatang menggantikan H Rodi Wijaya. (Wito)

LAINNYA