Kunker Ketua TP PKK Kabupaten di BP Bangsa Raja Disambut Tembang Pisaan Khas Komering 

waktu baca 2 menit
Selasa, 11 Agu 2020 21:03 0 171 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten OKU Timur Hikmatul Maslikah Kholid melakukan kunjungan kerja ke Tim Penggerak PKK Kecamatan BP Bangsa Raja, Selasa (11/08/2020).

Kedatangan istri orang nomor satu di Bumi Sebiduk Sehaluan ini pun disambut dengan tari tanggai serta tembang pisaan khas masyarakat pesisir Komering, suguhan ini sebagai bentuk ungkapan kegembiraan dan penghormatan atas kedatangan pengurus PKK Kabupaten ke PKK Kecamatan BP Bangsa Raja.

Ketua TP PKK Kabupaten OKU Timur Hikmatul Maslikah Kholid dalam pantun yang disampaikannya mengaku senang atas sambutan hangat yang disuguhkan melalui tari tanggai dan tembang pisaan khas masyarakat Komering ini. Dalam sambutannya dirinya mengingatkan, pemberdayaan kesejahteraan keluarga merupakan organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan wanita untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan Daerah khususnya OKU Timur.

“Melalui program-program yang ada di PKK saya ingin buta huruf baca tulis Al Qur’an menjadi program utama, agar anak-anak kita tidak ada lagi yang buta huruf baca tulis alquran, kedepan masyarakat harus bisa baca dan tulis Al Qur’an,” tegasnya.

Ketua Tim PKK Kec. BP Bangsa Raja Melly Susanti, S.I.P. menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan kerja ketua TP PKK Kabupaten ini, terkait harapan yang disampaikan Ketua TP PKK Kabupaten agar masyarakat khususnya di BP Bangsa Raja tidak ada lagi buta huruf baca tulis alquran dirinya mengaku siap untuk mensukseskan dan melaksanakan program tersebut.

“Tentu kita akan terus bekerja bersama dengan tim PKK Kecamatan untuk membina dan mendampingi tumbuh majunya PKK Desa, sesuai dengan program-program PKK baik itu pembinaan maupun pendampingan,” ujarnya.

Sebelum meninggalkan lokasi kegiatan rombongan TP PKK Kabupaten ini meninjau produk UP2K dari 7 desa binaan di Kecamatan BP. Bangsa Raja. Hadir dalam kegiatan ini, seluruh Ketua dan alat kelengkapan kelompok Kerja PKK Kecamatan PKK Desa. (*)

LAINNYA