Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 044 PD II/Sjw Bagikan Paket Sembako

waktu baca 2 menit
Jumat, 7 Agu 2020 15:59 0 202 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Persit Kartika Candra Kirana Koorcab Rem 044 PD II/SWJ pada rangkaian jum’at Berkat membagikan paket sembako kepada Panti Jompo “Harapan Kita” , kaum duafa dan masyarakat kurang mampu akibat terkena dampak virus corona (covid 19), Jumat (07/08).

Paket sembako yang didistribusikan kepada panti jompo ” Harapan Kita “, kaum duafa dan masyarakat yang kurang mampu ini adalah kegiatan ibu Persit Kartika Chandra Kirana Koorcab Rem 044 PD II/SWJ bantuan paket sembako ini dari ketua umum Persit Kartika Chandra Kirana Ibu Hetty Adika Perkasa yaitu untuk membantu meringankan beban saudara-saudara kita yang kurang mampu akibat terkena dampak ekonomi dari virus corona,” kata Indri Jauhari Agus ketua persit koorcab rem 044 PD II/SWJ.

Untuk pembagian sembako tersebut yang disalurkan kepada masyarakat melalui Prajurit Kodim 0418/Palembang (Babinsa) dengan menggunakan kendaraan motor dinas babinsa masing-masing sebelum diberangkatkan dilakukan penyerahan secara simbolis paket sembako oleh Danrem 044/Gapo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji SIP SSos dan  Ibu ketua Persit Koorcab Rem 044 PD II/SWJ .

Kemudian dilanjutkan penyerahan kepada Babinsa kodim 0418 untuk langsung dibagikan kepada Panti Jompo “Harapan Kita” dan kaum duafa. Komandan Korem  Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P, S.Sos didampingi komandan kodim 0418/ Palembang kolonel Inf Heny Setyono ikut membagikan paket sembako secara Simbolis kepada masyarakat yang kurang mampu akibat dampak dari pandemi covid-19, semoga bantuan ini bisa bermanfaat, dan ikuti himbauan pemerintah serta patuhi protokol kesehatan Covid-19  agar kita semua bisa memutus mata rantai penularan corona“, ujar Danrem 044/Gapo. (jea)

LAINNYA