Lakalantas di Lintas Palembang – Prabumulih, Dua Mobil Adu Kambing

waktu baca 2 menit
Selasa, 14 Jul 2020 16:48 0 213 Admin Pelita

Muara Enim, Pelita Sumsel — Kecelakaan Lalulintas (Lakalantas) terjadi dijalan lintas Palembang – Prabumulih tepatnya dijalan lintas Desa Karang Endah Selatan pada Selasa(14/07), sekitar pukul 14.00 WIB.

Kecelakaan terjadi pada saat hujan gerimis membasahi sekitar jalan lintas tersebut,dan terlihat dua kendaraan mobil jenis Avanza dari arah berlawanan diduga beradu kambing yang mengakibatkan mobil mengalami rusak berat.

Menurut saksi mata tepatnya didepan bengkel Las Sigit kawasan lintas Desa Karang Endah tersebut, dua kendaraan dari arah berlawanan melaju dengan kecepatan tinggi.

“Kami kaget pada saat mengelas teralis di bengkel kami  tiba-tiba mobil hitam dan putih bertabrakan adu kambing dan langsung brakkk…, “ujar pekerja bengkel tepat didepan kejadian.

Ada beberapa penumpang yang histeris minta tolong dan sepertinya mengalami pata kaki dalam kecelakaan ini yang kemudian ditolong oleh warga dilarikan ke Puskesmas Gelumbang.

“Sepertinya penumpang dalam mobil tadi patah kaki pak, dan sepertinya mobil travel yang ditumpanginya, “terang pekerja di bengkel Sigit.

Pantauan media ini mobil masih di TKP dan hujan deras masih belum juga reda serta kondisi dua mobil yang mengalami Laka tersebut, menjadi tontonan dan perbincanagan masyarakat disekitar TKP.

Sementara kedua kendaraan jenis Avanza tersebut, masing-masing dengan nomor Plat Pol BG 1798 QN mobil warna putih, dan mobil warna hitam nomor Plat Pol BG 1842 RN. (NVJ)

LAINNYA