Herman Deru Angkat Promosi Daerah Melalui Olahraga Dayung Perahu Bidar 

waktu baca 2 menit
Minggu, 12 Jul 2020 21:57 0 200 Redaktur Romadon

 

Palembang, Pelita Sumsel – Sebanyak 64 peserta Perahu Bidar unjuk kebolehan dalam ajang Pelatihan mencari atlet Dayung, Perahu-perahu bidar tersebut berasal  dari berbagai penjuru di Provinsi Sumsel. Lomba perahu bidar dilakukan sejak pagi hingga sore beradu cepat memperebutkan juara pertama lewat beberapa babak penyelisihan.

Perlombaan ini memperebutkan hadiah total Rp. 5 juta serta piala resmi.

Bertempat di Kediaman H. M Toyib Akip Jl. Aiptu A. Wahab Kelurahan 15 ulu Kecamatan Jakabaring Palembang, Ajang Pelatihan mencari atlet Dayung Sungai Ogan dan Sungai Musi disaksikan langsung oleh Gubernur Provinsi Sumsel H. Herman Deru bersama Istri Febrita Lustia HD dan putri bungsunya Ratu Tenny Leriva HD.

Dalam kata sambutan singkatnya Gubernur Provinsi Sumsel H. Herman Deru mengatakan, kedepan perlombaan seperti ini harus diperbanyak dan rutin dilakukan setiap tahunnya, sehingga para peserta lebih semangat mempersiapkan diri.

“Kegiatan ini dapat menjadi ajang promosi wisata Sungai musi  dengan menggangkat kearifan lokal masyarakat kita Sungai Ogan dan Sungai Musi,” katanya

Menurutnya, Di bulan ke 4 telah menghadapi pandemi covid 19 sering Ia menyampaikan masyarakat harus melawannya dengan mematuhi terhadap anjuran pemerintah, dan juga perkuat stamina.

“Antara  lain ya dengan olahraga ini, Inilah hebatnya abah toyib, kekuatan tubuh dengan olahraga dan asupan makanan yang benar, memang orang Provinsi Sumsel terkenal dengan bahari negeri air kita harus ciptakan kemeriahan-kemeriahan seperti ini,” tambahnya

“Aku dak galak lagi bah tahun depan ini harus lebih bagus lagi dari ini, nanti walikota saya minta untuk terlibat dari provinsi juga, Saya begitu bangga, meriahkan olahraga dayung perahu bidar ini,” pungkasnya

LAINNYA