Muara Enim Pelita Sumsel – Untuk mencegah
virus corona masuk desa, Desa Embacang Kelekar Kecamatan Kelekar Kabupaten Muara Enim, melakukan upaya pencegahan dan penangkalan Covid-19 mewabah didaerah tersebut, dengan mendirikan posko covid-19.
Kepala Desa (Kades) Desa Embacang Kelekar Gunawan, mengungkapkan, pendirian posko darurat siaga corona kita dirikan dalam mengantisipasi mewabahnya virus tersebut menjangkit didesa kami.
“Kta dirikan Posko Siaga Corona atas nama Pemdes Embacang Kelekar bersama unsur yang ada didesa kita. Dan telah kita siapkan sebuah mobil ambulan desa dan tenaga medis untuk stanbay serta tertera nomor Hotline pengaduan informasi yang bisa dihubungi terkait kasus pandemik Covid-19 ini,” katanya
Ia juga mengatakan, bahwa pendirian posko siaga corona didesa ini, juga nantinya untuk difungsikan untuk memeriksa kesehatan warga pendatang yang masuk ke desa ini.
“Situasi saat ini terus kita himbau kepada masyarakat agar tetap mentaati aturan dan menjaga kebersihan diri melalui cuci tangan memakai sabun serta disiplin terus terkait kebersihan lingkungan agar virus tidak menjangkit khususnya didesa Embacang Kelekar,” tutupnya (NVJ)