Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Sumsel Silaturahmi Dengan Walikota Palembang

waktu baca 2 menit
Selasa, 18 Feb 2020 21:28 0 203 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Kepala BPK RI Perwakilan Provinsi Sumsel Harry Purwaka berserta romobongan, Selasa (18/2) melakukan silahturahmi dengan Walikota Palembang H Harnojoyo di rumah dinas walikota Palembang.

Walikota Palembang H Harnojoyo menerangkan jika pertemuan dengan Kepala kantor perwakilan BPK, terkait hubungan kerjasama, yang telah terjalin.

“Kami juga mengharapkan peran BPK, untuk mengingatkan agar kita tidak lalai karena ketidak pahaman. Sehingga meminimalisir kegiatan yang tidak sesuai”, terang Harnojoyo.

Harnojoyo mengungkapkan jika telah meminta pihak BPK, untuk melakukan audit tujuan tertentu kepada OPD BPPD dan Dinas Kebersihan.

“Audit itu telah selesai, alhamdulillah rekomendasinya bagus. Tujuannya kemarin, untuk meningkatkan PAD, dan sebagai pedoman untuk bekerja”, jelasnya.

Usai bertemu Walikota, kepada awak media Harry Purwaka menerangkan jika agenda pada hari ini, dalam rangka memperkenalkan diri, karena dirinya baru saja ditugaskan menjadi kepala kantor BPK perwakilan Sumatera Selatan.

“Alhamdulilah baru bekesmpatan hari ini, memperkenalkan diri dengan Pak Wali,”ucap Harry, didampingi Ali Thoyibi Kepala Sub Auditorial Sumsel 1 dan Pengendali Teknis Pemeriksaan Adi Kurniadi.

Dirinya juga menerangkan jika, pertemuannya dengan Walikota tidak ada membahas tentang hasil audit BPK.

“Belum ada pembahasan tentang audit, saya masih baru disini, jadi perlu belajar terkait laporan”, terang Harry.

Harry menerangkan bila sampai saat ini, 4 kabupaten/kota yang telah menyerahkan, Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) ke BPK.

“Batas akhir penyerahan LKPD sampai 31 Maret nanti”, jelasnya.

Seandainya ada temuan jelasnya, BPK akan memberikan rekomendasi dilaporan, dan mereka akan menindak lanjuti, apa yang kita rekomendasi beserta dengan bukti – buktinya.

“Jadi jika ada rekomendasi, silakan diperbaiki beserta dengan buktinya”, tutupnya. (jea)

LAINNYA