OKU Timur, Pelita Sumsel – Pemerintah Kabupaten OKU Timur melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) bersama pihak terkait melaksanakan apel siaga bencana serta melakukan pengecekan terhadap peralatan dan perlengkapan yang disagakan. Senin, (06/01) di halaman Pemkab OKU Timur.
Bupati OKU Timur H.M Kholid MD dalam arahanya mengatakan, semua pihak terkait memiliki tanggung jawab bersama dalam mencegah dan penanganan pengendalian bencana. Melalui upaya konstruktif, komitmen dari semua pihak, baik itu dari unsur TNI/Polri, Dinas terkait, Pemerintah Kecamatan, swasta serta masyarakat, ketika bencana datang dapat meminimalisir dan menghindari korban jiwa dan kerugian harta benda.
“Kepada semua pihak terkait, saya menghimbau untuk melakukan langkah strategis dalam pengendalian bencana. Personil serta peralatan juga harus selalu siap dan cepat untuk dikirim ke Wilayah yang di anggap rawan,” katanya.
Menurutnya, bencana merupakan peristiwa yang mengancam kehidupan masyarakat disebabkan baik oleh faktor alam, faktor non alam maupun faktor manusia yang mengakibatkan timbulnya korban jiwa. Untuk itu perlu dilakukan sejumlah langkah strategis, dimulai dari perencanaan pembangunan Daerah yang harus berlandaskan aspek pengurangan resiko bencana, melibatkan stakeholder dalam melakukan pencegahan bencana.
“Tahun 2020 harus dilakukan edukasi tentang kebencanaan diseluruh Daerah yang rawan bencana, secara berkala dan berkesinambungan hingga ke tingkat RT/RW agar masyarakat siap siaga menghadapi bencana,” ujarnya.
Dirinya menyebutkan, kepada pihak terkait agar menyiapkan sumber daya yang ada untuk kompak, kuat dalam melakukan kegiatan pengendalian bencana, meningkatkan kewaspadaan dan monitoring terhadap wilayah yang rawan terjadinya bencana. Mengaktifkan Posko siaga darurat bencana di lokasi terdekat Daerah rawan bencana serta meningkatkan jadwal Patroli bersama pada kawasan rawan bencana.
“Saya sangat menyambut baik apel Kesiapsiagaan ini, agar para Personil dan peralatan selalu siap dan dalam Kondisi baik saat di gunakan dilapangan secara maksimal,” imbuhnya. (fah)