OKU Timur, Pelita Sumsel – Bupati OKU Timur H.M Kholid Mawardi menyampaikan ucapan terima kasih kepada DPRD OKU Timur atas kerja sama selama kepemimpinannya, dalam membangun Kabupaten OKU Timur.
Tidak hanya itu, dirinya juga menyampaikan permintaan maaf kepada DPRD dan juga kepada Masyarakat, jika dalam kepemimpinannya selama ini ada pembangunan yang belum terwujud dan cara pembangunannya belum pas di masyarakat.
“Saya sebagai Bupati akan segera mengakhiri jabatan pada 17 Februari mendatang. Kami ucapkan terima kasih atas dukungan DPRD yang selama ini telah bekerja sama dalam pembangunan di OKU Timur,” ujar Kholid dalam sela-sela sambutannya pada Rapat Paripurna pengumuman pasangan terpilih hasil Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur tahun 2020. Senin (25/01/2021).
Kholid juga menyampaikan apresiasinya kepada stakeholder terkait yang telah bersama-sama mensukseskan tahapan Pilkada OKU Timur yang lalu berjalan dengan lancar dan menghasilkan calon Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur terpilih, yang telah di tetapkan oleh KPU melalui Pleno. Maka lanjut Kholid DPRD akan melakukan sidang Paripurna untuk mengusulkan dan menetapkan sebagai Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur.
“Selamat kepada saudara Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur terpilih hasil Pilkada Serentak Tahun 2020 kemarin, kami titipkan amanah ini baik amanah yang belum selesai maupun yang akan dilanjutkan,” katanya.
Sementara itu Ketua DPRD OKU Timur Beni Defitson, menyampaikan permohonan maafnya baik mewakili DPRD OKU Timur maupun masyarakat, atas segala sesuatu yang pernah dialami selama kepemimpinan Kholid-Feri.
” Selanjutnya mari kita dukung Program kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur yang baru dalam mewujudkan visi misi mereka menuju perubahan di Kabupaten yang lebih baik,” ujarnya. (fah)