Muara Enim, Pelita Sumsel – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Muara Enim H Juarsah SH, mengajak para generasi muda atau kaum milenial untuk terus melanjutkan perjuangan para Pahlawan kita yang saat itu tak kenal lelah memperjuangkan bangsa dan negara kita ini.
Juarsah juga mengajak untuk mengisi kemerdekaan ini dengan semangat dan tanggung jawab serta jangan mudah terpancing provokasi justru kita harus bersinergi bersatu padu membangun agar negara kita lebih baik lagi dan lebih maju dan ini menjadi tanggung jawab kita semua.
Hal tersebut diungkapkan Juarsah saat peringatan Hari Pahlawan ke-75 yang diikuti unsur Forkopimda dan undangan lainnya pada Selasa (10/11).
Upacara Ziarah Nasional dan Tabur Bunga 10 November 2020 dalam rangka memperingati Hari Pahlawan ke-75 di Makam Pahlawan Ksatria Pertiwi, Komplek Rumah Tumbuh Kelurahan Muara Enim, Selasa (10/11) yang berlangsung sangat khidmat.
“Di era sekarang ini perjuangannya sudah beda tidak harus angkat senjata tapi kita harus mengisi kemerdekaan ini dengan semangat dengan penuh tanggung jawab dengan menjauhkan hal-hal yang tidak baik atau dapat merugikan diri sendiri merugikan bangsa dan negara,” ajak Plt Bupati kepada kaum millenial saat ini.
“Ya, negara Indonesia, negara besar, dan bangsa yang besar adalah bangsa yang menghormati jasa para Pahlawan nya,” ucap Juarsah semangat pada peringatan hari Pahlawan ke-75 ini. (NVJ)