Kades Adi Guatama bersama Warga Talang Kacang Gotong Royong

waktu baca 1 menit
Jumat, 23 Okt 2020 21:36 0 241 Admin Pelita

OKU Selatan, Pelita Sumsel – Kepala desa (Kades) Karang Agung, Kecamatan Simpang Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, Adi Guatama,bersama warga dusun lima Talang kacang Desa Karang Agung, Jumat (23/10) melaksanakan gotong royong memperbaiki akses jalan yang ada di daerah dusun setempat.

“Melalui gotong royong ini, akses jalan yang ada di daerah Talang Kacang semakin baik serta bagus sekaligus bisa semakin memudahkan warga melintas terutama mengangkut hasil bumi,” harapnya.

Kades Adi Guatama yang juga merupakan mantan wartawan ini sejak terpilih menjadi Kades Karang Agung aktif melaksanakan kegiatan gotong royong bersama warga Desa Karang Agung.

Kades Adi juga merupakan sosok kepala desa yang selain dekat dengan masyarakat juga humoris serta sosok yang dikenal ramah ini, menuturkan gotong royong merupakan budaya Bangsa Indonesia yang harus terus dilestarikan. (DK)

LAINNYA