Lubuklinggau, Pelita Sumsel – Dinas Lingkungan Hidup Kota Lubuklinggau terus bekerja keras membersihkan sampah dan berbenah menangani RTH untuk meraih predikat Kota Adipura tingkat Sumatera Selatan.
Hal tersebut disampaikan Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Lubuklinggau Subandrio melalui Kepala Bidang Sampah dan RTH Kota Lubuklinggau Rully Wijaya saat diwawancarai di kantornya, Kelurahan Petanang, Kecamatan Lubuklinggau Utara 1, Selasa (6/10).
Rully sapaan akrabnya menjelaskan selain penanganan sampah di Jalan Lintas pihaknya kini aktif menangani sampah di Jalan poros hingga ke belantaran sungai.
“Kita Terus berupaya melakukan penangan sampah di wilayah kota Lubuklinggau, karena kebersihan kota menjadi salah satu prioritas DLH,” ucapnya.
Selain daripada itu, ia mengungkapkan, dengan kebersihan dapat mencegah menjangkitnya wabah-wabah, baik wabah demam berdarah maupun ancaman virus berbehaya lainnya.
“Alhamdulilah sekarang masyarakat di kota Lubuklinggau sudah cukup sadar untuk membuang sampah, seperti terlihat di pasar bukit sulap kotak sampahnya sudah kita pindahkan. Semoga kedepannya lebih baik lagi,” terang Rully.
Rully menambahkan, pembersihan sampah dan penanganan RTH di Kota Lubuklinggau akan terus dilakukan hingga tuntas di tahun 2020 ini, yang pelaksanaannya akan dilakukan secara bertahap.
“Setiap ada laporan warga, laporan itu akan kita prioritaskan kemudian kami teruskan,” kata Rully (Wito).