Gambar_Langit Gambar_Langit

Cegah Karhutla, Danrem 044/GAPO Bentuk Satgas Doa

waktu baca 1 menit
Kamis, 27 Agu 2020 15:51 0 118 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Komandan Korem Danrem 044/Gapo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji S.I.P, S.Sos bentuk satgas doa dan shalawat dalam Penanggulangan Bencana Karhutla di Prov Sumsel, Kamis (27/ 08).

Doa dan shalawat yang diselenggarakan di Pesantren Aulia Cendekia Jalan AMD Talang Jambe Kecamatan Sukarame Palembang. Kunjungan Kerja Danrem 044/Gapo Brigjen Tni Jauhari Agus Suraji, S.I.P, S.Sos ke pondok pesantren yang dipimpin oleh H Hendra Zainuddin ini dalam rangka kegiatan doa bersama dalam menangkal terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di Provinsi Sumsel.

“Doa adalah merupakan senjata, dengan adanya kita berdoa memohon kepada Allah Tuhan Yang Maha Kuasa mudah-mudahan apa yang kita inginkan, apa yang kita mohon akan terkabul, dalam pelaksanaan satgas doa ini di ikuti lebih kurang 300 santri dan santriwati, namun tentunya tetap dilakukan upaya dan tindakan agar kita terbebas dari bahaya karhutla yang menggangu setiap tahunnya”, ujar Danrem.

Diakuinya, kondisi Karhutla di Sumsel saat ini rawan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla).

“Kondisi sumsel memiliki dua iklim yaitu musim hujan dan musim kemarau. Jika musim hujan sering terjadi banjir, jika musim kemarau ancaman kebakaran, terutama kebakaran hutan dan lahan”, katanya. (jea)

LAINNYA