Gambar_Langit Gambar_Langit

Kholid Minta Rekor Terbaik Penyelenggara Pilkada di OKU Timur Dipertahankan 

waktu baca 2 menit
Senin, 23 Des 2019 13:57 0 147 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Dihadapan 60 Anggota Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) yang baru saja dilantik untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2020 mendatang Bupati OKU Timur H.M Kholid MD mengingatkan agar tetap mempertahankan nama baik OKU Timur dalam menyelenggarakan Pemilu.

Menurut Kholid, Penyelenggara Pemilu KPU pernah menorehkan sejarah yang baik, mendapatkan prestasi terbaik dalam menyelenggarakan Pilkada pada 2010, dimana saat itu tingkat partisipasi pemilih di OKU Timur tinggi mencapai 91,11 persen dan dan tingkat kecerdasan pemilih 98,61 persen. Untuk itu menurutnya rekor tersebut harus tetap dipertahankan.

“Kerja kompak, rumuskan sistem yang baik, itu kunci keberhasilan pada pelaksanaan pilkada,” ujarnya, Senin (23/12) di graha Puri Tani Martapura.

Kholid menambahkan, pada Pilkada OKU Timur 2010, bukan hanya KPU yang diganjar Muri, saat itu pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati OKU Timur yang tidak lain dirinya berpasangan dengan H. Herman Deru sebagai Bupati meraih suara tertinggi 94,56 persen sehingga juga mendapatkan rekor Muri.

“Hingga saat ini rekor peraihan dengan suara 94, 56 persen belum ada yang dapat menandingi. Artinya apa, OKU Timur memiliki tingkat partisipasi dan kecerdasan pemilih yang baik dalam Pilkada,” ujarnya.

Kholid juga menghimbau, Panwascam harus dapat memastikan setiap masyarakat OKU Timur dapat memiliki hal memilih dalam Pilkada nanti. Panwascam harus mengawal pelaksanaan Pilkada berjalan dengan baik mulai dari mengawasi mata pilih hingga proses pemilihan.

“Agar masyarakat dapat menggunakan hak pilih, saudara juga wajib mengingatkan masyarakat untuk memiliki KTP sehingga hak suara mereka dapat tersalurkan,” imbuhnya. (fah)

LAINNYA