Gambar_Langit Gambar_Langit

Digerogoti Hama Wereng, Petani Padi Di OKU Timur Resah Terancam Gagal Panen 

waktu baca 2 menit
Minggu, 7 Jul 2019 11:36 0 100 Admin Pelita

OKU Timur, Pelita Sumsel – Petani padi di OKU Timur dihantui kekhawatiran gagal panen, pemicunya tanaman padi petani saat ini digerogoti oleh hama wereng. Hama tersebut menyerang batang akibatnya daun tanaman layu yang akhirnya mengering. Petani terus gelisah karena serangan hama tersebut kian meluas.

Syaiwan petani padi di Desa Rowodadi Kecamatan Buay Madang Timur (BMT) mengungkapkan kegelisahannya, tahun ini tanaman padi miliknya terancam gagal panen, akibat serangan hama wereng yang tak kunjung berhenti dan kian meluas. Meskipun sudah dicoba dengan menyemprotkan obat berbagai jenis, namun tidak habis-habis.

“Kami sebagai petani cuman bisa pasrah. Kita tinggal menunggu sekarang, apakah ada tanggapan pemerintah atau dibiarkan saja. Hingga saat ini belum mendapatkan perhatian dan tanggapan dari Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL),” ujar Syaiwan.

Terpantau pula di media sosial Facebook, sejumlah warga yang mengaku petani menumpahkan kegelisahan mereka melalui akun Facebook pribadi yang di share melalui grup di facebook.

Muhaimin pemilik akun Facebook menyebutkan bahwa tanaman padi petani di Desanya Purwodadi Belitang Mulya juga saat ini digerogoti hama wereng. Sama juga yang dialaminya, meski sudah menggunakan berbagai macam obat, hama wereng masih menggerogoti tanaman padi mereka. “Kalau ditangkapi dimasukkan karung kecil itu gak muat saking banyaknya hama wereng menggerogoti tanaman padi,” katanya.

Di tempat terpisah Musa petani padi di Kecamatan Buay Pemuka Peliung mengaku saat ini dirinya terpaksa berhenti bertanam padi, sebab setiap masuk musim panen padi hasil yang mereka dapatkan selalu merugi. Ini disebabkan serangan hama wereng yang kian meluas ditambah lagi serangan ham tikus yang menyebabkan hasil panen tidak maksimal. “Tahun ini saya berhenti menanam padi, dapat capekmya saja. Setiap menanam diserang hama wereng dan tikus,” ujarnya.

Menanggapi hal ini, Kepala Dinas Pertanian OKU Timur Sujarwanto mengatakan, saat ini pihaknya telah melakukan sejumlah upaya untuk menghentikan serangan hama wereng ini. “Sudah kita lakukan pengendalian dari brigade dan laboratorium hama,” katanya.

Permasalahan hama wereng ini hampir setiap tahun menyerang tanaman padi warga di OKU Timur, agar peristiwa ini tidak terus menerus merugikan petani, sepatutnya Dinas Pertanian dan pihak terkait lainnya memberikan solusi dalam memberantas hama tersebut dengan jangka panjang. Jangan sampai memberikan kesan seperti pembiaraan dan tidak ada perhatian. Apalagi Kabupaten OKU Timur khususnya wilayah Belitang terkenal sebagai Kabupaten penghasil pangan terbesar, jika tidak ditunjang dengan perhatian yang serius kepada petani maka hasil pangan pun akan turun anjlok. (fah)

LAINNYA