Rara DA Pukau Peserta Millenial Road Safety di Prabumulih

waktu baca 2 menit
Minggu, 10 Mar 2019 20:49 0 247 Admin Pelita

Prabumulih, Pelita Sumsel -Rara DA meriahkan Millenial Road Safety Festival di Kota Prabumulih Minggu (10/03/19). Penyelenggaraan ajang Millenial Road Safety Festival di Kota Prabumulih Sumatera Selatan pada Minggu (10/03/19) berlangsung penuh semangat dan meriah.

Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM, dan Wawako Andriansyah Fikri SH, Ketua DPRD Prabumulih, Kapolres Prabumulih, dan para unsur Muspida dan Tripika, serta ribuan masyarakat Kota Prabumulih, pada Minggu(10/03/19), terlihat memadati jalan dan taman Kota Prabu Jaya dalam ajang Millenial Road Safety Festival tersebut.

Walikota Prabumulih, Wakil Walikota,Kapolres, Ketua DPRD,dan Wakil ketya DPRD Prabumulih, Danyon Zipur, para Kadin, Kabag, dan segenap Pegawai lingkungan Pemkot Prabumulih tampak terlihat penuh semangat di kegiatan jalan santai dan pungut sampah.

Dengan rute dari Jalan Ahmad Yani,Jln Mayor Iskandar, Jln Pandean, Jln Sudirman,dan hingga kembali ke Jln. Ahmad Yani,  Usai melaksanakan kegiatan jalan santai dan aksi pungut sampah tersebut, selanjutnya Walikota Prabumulih, Wawako, Ketua DPRD , Kapolres Prabumulih, terlihat membaur bersama ribuan masyarakat dan seluruh unsur yang hadir melaksanakan senam bersama di Taman Kota Prabujaya Kota Prabumulih.

Antusias dan meriah di ajang Millenial Road Safety Festival di Taman Kota Prabumulih begitu sangat terasa tatkala RARA DA, salah seorang Artis Ibukota yang juga putri daerah dari Kota Prabumulih tampil di ajang Millenial Road Safety Festival yang terlihat di sambut antusias ribuan masyarakat Kota Prabumulih,fan juga kemeriahan pengundian Dorprize yang telah di siapkan dengan berbagai macam hadiah, Seperti hadiah Motor,Televisi,Sepeda balap,dan hadiah menarik lainnya.

Dalam kesempatannya Walikota Prabumulih Ir H Ridho Yahya MM,mengatakan ,para kaum Millenial di seluruh Kota Prabumulih yang kita undang ini ,guna memeriahkan ajang kegiatan di Millenial Road Safety Festival di Kota Prabumulih. ” Alhamdulilah para kaum Millenial Prabumulih semua nya sehat, dan ajang Millenial Road Safety Festival di Kota Prabumulih secara resmi saya buka ,Dan dengan sekaligus kita Mendeklarasikan Millenial Prabumulih yang sehat,” ungkap Ridho Yahya. (EvJ)

LAINNYA