APJI Sumsel Konsisten Lestarikan Makanan Indonesia.

waktu baca 1 menit
Selasa, 28 Agu 2018 14:20 0 193 Redaktur Pelita Sumsel

Reporter : Faldy”fly”Lonardo.

Palembang, Pelita sumsel – Ketua APJI Sumsel, Pusparia W. Raharjo mengatakan Sejak tahun 1987 Asosiasi Catering Seluruh Indonesia (ACSI) berubah menjadi Asosiasi Perusahaan jasaboga Seluruh Indonesia (APJI) hal sejak penyesuaian Peraturan Departemen Kementerian Kesehatan Republik Indonesia,di kantor Catering Afzarki Indo Boga Jalan Sultan m Mansur, senin (27/8).

Pusparia melanjutkan bahwa APJI sekarang menjadi wadah berkumpulnya perusahaan yang ada kaitannya dengan usaha pengelola Jasaboga, tidak hanya usaha catering saja melainkan sewa peralatan makan, cafe dan sebagainya.

“Peran terpenting kita adalah dalam mengembangkan dan menjaga nilai-nilai budaya dengan cara melestarikan makanan Indonesia,”ungkapnya.

Pusparia menjelaskan bahwa demi menumbuhkan usaha katering di Sumsel, APJI akan terus merangsang para pelaku usaha agar segera menjadikan usaha catering miliknya berbadan hukum. Karena, sebagai pihak ketiga, pembayaran yang dilakukan klien tentu akan ditransfer melalui rekening perusahaan.

“Kami selalu melakukan edukasi dan pendampingan agar badan usaha catering anggota, sehingga mampu bersaing dan berdampak pada kemajuan usaha cateringnya,”tutupnya.

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA