Palembang, Pelita Sumsel – Dengan mobile application, perusahaan akan memiliki media yang efektif dan efisien untuk menjalin komunikasi dan interaksi dengan para pelanggan yang merupakan pilar utama perusahaan
Desainer aplikasi mobile, Andi Lisso menjelaskan jika tidak segera mengkonversi cara bisnis ke dunia digital, dikhawatirkan bisnis dapat dilindas roda kemajuan teknologi, cukup banyak bidang kerja yang hilang karena kemajuan teknologi
“Disinilah Aplikasi Compro hadir untuk menjawab tantangan dalam dunia pebisnis yang ada di kota Palembang ini khususnya dengan berbagai kemudahan dan kenyaman agar memudahkan pengguna aplikasi ini menjalankan roda bisnisnya, baik pelaku bisnis itu sendiri, public figure, komunitas yang mau Go Digital atau Pelaku UMKM,” Tutur Andi Lisso saat bicang santai di suatu Cafe di kota Palembang Jum’at (22/6).
” Compro adalah platform aplikasi untuk membantu supaya semua orang di Indonesia dan Dunia bisa membuat aplikasi sendiri yang di publish di Playstore atau Appstore,” ungkap Musisi Palembang ini
Masih menurut Andi bahwa dengan media ini pula perusahaan dapat melakukan penghematan karena bisa menghilangkan atau mengurangi biaya cetak brosur, katalog produk, materi promosi, dan sebagainya. Hal-hal tersebut dapat dimasukkan dalam aplikasi dan bisa diakses dengan sangat mudah. Ketika ada produk baru atau perubahan, bahkan promosi. Perusahaan dapat dengan cepat mengkomunikasikan kepada pelanggan melalui fitur push notification.
“Selain itu juga Compro pun sudah Go International, masuk di negara tetangga Singapore & Malaysia. Padahal grand launching Compro baru akan dilakukan di tanggal 29 Juli nanti di Bali tapi di masa perkenalan ke khayalak ramai sudah mendapatkan respon yang sangat positive,” Jelasnya
Lebih lanjut dalam satu tahun terakhir, perusahaan kami telah mem-publish lebih dari 1000 Aplikasi dari bermacam kategori bisnis, angka ini masih terus bertumbuh pesat seiring perubahan lifestyle ke arah smartphone.
“Platform Compro ditawarkan dengan harga relative terjangkau mulai dari 4jt saja. “Harga 4jt itu seperti untuk buat brosur, company profile. Ada juga yang 13,5jt, itu untuk yang bisa melakukan transaksi jual beli, sudah ada payment gateway nya. Berlaku seumur hidup harganya. Biaya tambahan hanya ada 1 tahun kedepan nya, itu maintenance fee Rp.1,5jt per tahun. “Saya sangat optimis Palembang Go Digital” tutup Andi Lisso. (fly)