Gambar_Langit Gambar_Langit

Penderita Batu Ginjal Butuh Uluran Tangan

waktu baca 1 menit
Rabu, 2 Mei 2018 15:21 0 162 Redaktur Pelita Sumsel

Pagaralam, Pelita Sumsel – Relawan Sinergi Sriwijaya chapter Pagaralam melakukan penggalangan dana dan hasilnya diberikan bagi penderita batu ginjal. Miwiah (50) warga Kecamatan Dempo Selatan Kota Pagaralam saat ini menderita batu dan penyumbatan ginjal dan butuh uluran tangan, Rabu (2/5)

Koordinator Daerah (Korda) Sinergi Sriwijaya chapter Pagaralam Doni Putra Sakti mengatakan, pihaknya melakukan penggalangan dana untuk penderita tersebut. Pihaknya ingin agar sesama masyarakat bisa saling membantu bagi yang membutuhkan.
“Alhamdulillah, semuanya berjalan lancar. Semua hasil dari penggalangan dana diserahkan kepada Miwiah yang sakit. Saya harap, masyarakat dapat berpartisipasi dalam memberikan bantuan pada Miwiah,” kata dia.

Lanjut Doni, saat ini Miwiah menderita batu dan penyumbatan ginjal, namun tak mampu dalam memenuhi kebutuhan operasi.
“Miwiah saat ini harus di operasi. Karena batu ginjal harus dikeluarkan, namun dia tak mampunyai biaya operasi,” tuturnya.

Sementara itu, Miwiah mengaku telah menderita penyakit tersebut beberapa tahun. Dia hanya ingin di usia lanjut bisa menikmati masa tua dengan sehat.
“Saat ini nafsu makan saya berkurang, sehingga berat badan saya terus berkurang. Ginjal saya keduanya sudah tertutup batu, jadi mau tidak mau harus di operasi,” ujarnya. (Ar)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA