Gambar_Langit Gambar_Langit

Sigap, Demokrat Sumsel Langsung Bantu Korban Banjir

waktu baca 2 menit
Jumat, 30 Mar 2018 22:51 0 69 Redaktur Pelita Sumsel

Palembang, Pelita Sumsel-Akibat hujan deras semalam warga di lingkungan jalan pintu besi Lr Balap Rt 18 &19 kel Kemas Rindu Palembang mengalami banjir yang memasuki rumah warga. Setiap turun hujan memang didaerah ini sering terjadi banjir

Mendengar masyarakat terkena musibah banjir, Dewan Pengurus Daerah (DPD) Partai Demokrat Sumsel langsung bergerak cepat untuk memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena musibah banjir di lingkungan jalan pintu besi Lr Balap Rt 18 &19 kel 7 Ulu palembang

Pada Jumat (30/3) Rombongan DPD Demokrat Sumsel yang dipimpin oleh Sekretaris DPD Demokrat Sumsel dan pembina Demokrat Sumsel Hj Tartila Ishak mekki Sampai lokasi menjelang magrib diterima oleh ketua RT 18, dan langsung menyerahkan bantuan kepada masyarakat secara simbolis

Sekretaris DPD Demokrat Sumsel, MF Ridho mengatakan bahwa setelah mengetahui ada banjir daerah tersebut DPD Partai Demokrat langsung turun untuk memberikan bantuan kepada masyarakat berupa makanan dan minuman berupa mie, Air mineral dan makanan kecil

“Kita tahu bahwa semalam sampai subuh tak berhenti-berhenti yang mengakibatkan dibeberapa wilayah kota palembang mengalamai genangan air alias banjir kita dari partai demokrat Sumatera Selatan langsung turun ke lokasi ini melihat kondisi ditambah ada bantuan ala kadarnya dari DPD partai demokrat untuk masyarakat yang sudah kami serahkan secara simbolis demokrat untuk masyarakat yang sudah kami serahkan secara simbolis,” Ungkapnya setelah menyerahkan bantuan kepada masyarakat jalan pintu besi

Selain itu, Ungkap ridho. DPD juga telah menyiapkan Ambulance untuk membantu masyarakat dalam hal kesehatan “partai demokrat dibawah kepemimpinan bapak ishak meski juga memberikan bantuan satu unit Ambulance dan tenaga medis untuk masyarakat yang memerlukan bantuan kesehatan,”Ungkapnya

Anggota DPRD Kota Palembang, Fraksi Demokrat Zainal Abidin akan melakukan pompaniisasi untuk mengurangi genangan air

“kita akan upayakan untuk mengurangi genangan dengan kita salurkan ke Parit di lingkungan PT KAI dan langsung menuju aliran sungai,” Ungkapnya

Sementara itu, Syamsul salah seorang warga Rt 18 menceritakan bahwa genangan air ini sudah menjadi hal biasa di lingkungannya karena padatnya penduduk

“Ini kalau setiap hujan memang terus terjadi genangan air (banjir) pak, kami terima kasih kalau dapat bantuan dari demokrat,” katanya (yf)

Redaktur Pelita Sumsel

Media Informasi Terkini Sumatera Selatan

LAINNYA