Palembang, Pelita Sumsel-Ketua Korwil Sumatera DPP Hanura, Fauzi H Amro menegaskan masalah pencalonan ketua DPD Hanura Sumsel, Mularis untuk Pilkada Kota Palembang menjadi Calon Walikota Palembang, DPP tetap mendukung dengan pertimbangan jika syarat pencalonan mencukupi
“Partai Hanura tetap mendukung pencalonan Pak Mularis. Kalau soal cukup idak cukupnyo kursi itu ditentukan tanggal 8-10 Januari 2018 pas pendaftaran di KPU nanti. Saya menyatakan Pak Mularis Insya Allah cukup,” ungkap usai pelantikan kepengurusan DPD Gerakan Muda Hati Nurani Rakyat (Gema Hanura) Provinsi Sumsel periode 2017-2023 di Ballroom Hotel Swarna Dwipa Palembang, Selasa (12/12/2017).
Masalah siapa yang menjadi pendamping mularis, Fauzi mengatakan menyerahkan sepenuhnya kepada Mularis. “Untuk pasangan kita serahkan ke Pak Mularis. Dia punya tim dan alat dewek. Kalau kemungkinan bergabung (dengan Sarimuda) agak kecil. Ada kemungkinan Pak Dayat (Ketua DPD 2 Partai Golkar Palembang),” Ungkap Fauzi
Dikatakan Fauzi untuk syarat pencalonan Mularis baru sembilan kursi yakni Hanura (3), Golkar (6).
“Kurang 1 kursi. Tapi Insya Allah nanti cukup. karena partai lain juga selagi belum ngeluarkan B1KWK yang diserahkan ke KPU, dukungan itu masih bisa berubah,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua DPD Gema Hanura Sumsel Qodri Usman menerangkan siap memenangkan pasangan calon yang di usung Partai Hanura
“Gema Hanura Sumsel siap memenangkan seluruh calon yang diusung Partai Hanura,”Pungkasnya (yf)