Germas Ajak Masyarakat Hidup Sehat

waktu baca 2 menit
Senin, 13 Nov 2017 15:39 0 240 Admin Pelita

Palembang, Pelita Sumsel – Pola hidup sehat harus ditanamkan sejak dini, ini harus dimulai dari keluarga dahulu jika keluarga telah sehat maka barulah kita bisa menularkannya kepada masyarakat sekitar, Selain keluarga lingkungan sekitar juga harus bersih dan sehat, jika lingkungan tersebut telah sehat bukan tidak mungkin dalam waktu dekat semua masyarakat di Indonesia akan hidup sehat.

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumsel Dra. Lesty Nurainy, Apt.,M.Kes. Menurutnya, Pemprov Sumsel  telah melakukan kampanye Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas), gerakan ini mengajak masyarakat untuk berpola hidup sehat. dengan melalui cek kesehatan secara teratur, rajin berolahraga, pola hidup sehat dan makan makanan yang bergizi.

“Saya berharap kepada masyarakat untuk terus berpola hidup sehat. Kesehatan bukan tugas Dinkes saja, kan jika sehat mereka sendiri yang pertama kali merasakan,” ujarnya kepada media saat diruang kerjanya,Senin (13/11/2017).

Sambungnya, jika pola hidup sehat dilakukan dengan benar, maka dalam waktu dekat jumlah penderita pasien yang sakit akan berkurang. Sehat dimulai dari diri sendiri dan terus ditularkan ke dalam lingkungan.

“Kami berharap masyarakat mulai sadar dengan menjaga kesehatan dan lingkungan agar semakin baik tingkat kesehatan di wilayah Sumsel,” harapnya.

Selain itu Dinkes Provinsi juga melaunching program pelayanan gawat darurat melalui no 119. Tentu saja layanan ini berlangsung selama 24 jam dan bebas pulsa. Layanan ini juga gratis kepada semua warga Sumsel. Saat ini sudah 17 Kabupaten di Sumsel dapat membantu pasien gawat darurat setiap saat. Sebelumnya program ini sudah berjalan hanya saja baru di empat Kabupaten kota saja. Yaitu di daerah Banyuasin, Musi Banyuasin, Lubuk Linggau dan Palembang.

“Melalui layanan ini diharapkan tingkat kematian akan dapat ditekan sekecil mungkin,”harapnya. (NT)

LAINNYA